jpnn.com, MAKASSAR - PSM Makassar sukses menang saat berhadapan dengan PSIS Semarang pada matchday ke-16 Kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.
Penyerang sayap PSM, Kenzo Nambu memborong dua gol pada pertandingan tersebut.
BACA JUGA: PSM Makassar Taklukkan PSIS, Dzaki Asraf: Kerja Keras Berbuah Manis
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengaku senang dengan pencapaian anak asuhnya.
Dia memberikan pujian kepada Wiljan Pluim dan kawan-kawan yang sudah berjuang keras dalam laga itu.
BACA JUGA: Libas PSIS Semarang, PSM Makassar Kudeta Borneo FC dari Puncak Klasemen
"Saya bangga dengan peforma para pemain. Mereka sudah berjuang untuk meraih kemenangan," kata pelatih asal Portugal itu, Senin (19/12) malam.
Kendati meraih kemenangan, mantan pelatih Akademi SL Banfica itu masih galau.
BACA JUGA: Taklukkan PSIS Semarang 2-0, PSM Kembali ke Puncak Klasemen Liga 1 2022
Kegalauan sang pelatih terlihat pada unggahan melalui akun pribadi di Instagram.
Dalam unggahan itu, Bernardo merindukan dukungan penuh suporter di dalam stadion, terutama kala PSM Makassar bermain di Stadion BJ Habibie, Kota Parepare.
"Kami merindukan dukungan suporter di stadion," jelasnya.
Selain itu, Bernardo meminta kepada seluruh pemain agar tidak sombong dengan hasil kemenangan lalu.
"Selamat kepada para pemain dan semua staf klub. Tetaplah rendah hati," imbaunya.
Kemenangan PSM Makassar mengantarkan tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan itu menggeser posisi Borneo FC di puncak klasemen sementara Liga 1.
PSM Makassar kini mengumpulkan 32 poin dari 15 pertandingan. (mcr29/jpnn)
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : M. Srahlin Rifaid