PSM Makassar vs Persita: Juku Eja Pertahankan Rekor Fantastis

Kamis, 08 Desember 2022 – 17:47 WIB
Skuad PSM Makassar dalam sebuah laga di Liga 1 2022/23. Foto: Liga Indonesia Baru.

jpnn.com - PSM Makassar sukses meraih kemenangan saat menghadapi Persita Tangerang pada lanjutan Liga 1 2022/2023. 

Bermain di Stadion Sultan Agung, pasukan Juku Eja menang dengan skor 3-1. 

BACA JUGA: PSM Makassar vs Persita: Juku Eja Dituntut Menang

Gol kemenangan PSM Makassar dicetak oleh Everton Nascimento pada menit ke-34 (penalti), Yance Sayuri (59'), dan Kenzo Nambu (83'). 

Sementara itu, gol hiburan Persita Tangerang lahir pada menit 43' melalui Vidal.

BACA JUGA: Liga 1 Kembali Bergulir, Iwan Bule Ucapkan Terima Kasih kepada Presiden Jokowi Hingga Suporter

Tambahan tiga poin membuat PSM kian kukuh di puncak klasemen dengan 28 poin.

Tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan itu juga mampu mempertahankan rekor fantastis. Mereka menjadi satu-satunya tim yang belum tersentuh kekalahan di Liga 1 2022/23.

BACA JUGA: Liga 1 2022/2023 Dilanjutkan, Menpora Amali: Nanti Ada Evaluasi dari Pemerintah dan Polri

Pengamat sepak bola, Assegaff Razak memberikan apresiasi tinggi kepada para pemain PSM Makassar. Wiljan Pluim cum suis mampu membuktikan diri sebagai salah satu tim kuat.

"Hasil yang sangat luar biasa bagi PSM. Mereka mampu memberikan permainan terbaiknya saat melawan Persita Tangerang," ujarnya kepada JPNN.com, Kamis (8/12/2022).

Bermain tanpa kehadiran pelatih Bernardo Tavares, tak menyurutkan semangat PSM untuk memberikan tiga poin penuh. Tampak sepanjang laga, para pemain memberikan performa terbaiknya.

"Ini hasil yang sangat bagus. Para pemain mampu mengamankan tiga poin penuh," tambah Assegaf. (mcr29/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler