PSM Masih Berpotensi Terjungkal dari Lima Besar

Rabu, 23 November 2016 – 18:10 WIB
Fans PSM Makassar. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - MAKASSAR – PSM Makassar masih berpotensi terjungkal dari persaingan menembus posisi lima besar Torabika Soccer Competition (TSC) 2016. 

Mengemas 45 poin, Pasukan Ramang masih bisa tergeser bahkan terlempar dari posisi 10 besar. 

BACA JUGA: Demi Juara ISC, Arema Target Sapu Bersih Lima Laga Tersisa

Selisih poin yang tipis membuat persaingan sepuluh tim teratas bakal ketat hingga akhir musim.

Semen Padang yang berada di posisi 10 hanya terpaut tiga poin dari Pasukan Ramang. Dari lima laga sisa yang dijalani, Kabau Sirah menyisakan tiga pertandingan kandang.

BACA JUGA: Dibagi Dua Grup, Rizky dan Lilipaly Latihan Terpisah

Sementara Persib dan Pusamania Borneo FC (PBFC) justru diuntungkan dengan unggul satu laga dibandingkan PSM. 

Persib yang kini berada di posisi delapan hanya terpaut satu angka dari PSM dengan koleksi 44 poin. PBFC juga menguntit dan memanfaatkan laga sisa dengan meraih hasil maksimal.

BACA JUGA: Timnas Langsung Latihan Lagi

Pelatih PSM, Robert Alberts menilai, situasi ini cukup sengit. Robert menaruh perhatian khusus kepada Mitra Kukar. 

Klub berjuluk Naga Mekes itu menjadi lawan PSM di Stadion Gelora Andi Mattalata, pada Minggu, 27 November nanti.

“Ini akan menjadi pertandingan yang sengit dan menarik. Kita punya kesempatan untuk melampui poin Mitra. Apalagi kita diuntungkan karena main di kandang,” ujar Robert seperti diberitakan Fajar (Jawa Pos Group) hari ini.  

Mantan pelatih Arema itu tidak ingin mempedulikan ambisi tim lain yang juga ingin finis di posisi lima besar. “Kita akan berusaha sebaik mungkin. Apa yang telah saya bangun bersama tim ini dalam lima bulan terakhir, mulai membuahkan hasil,” jelas pelatih asal Belanda itu.  

CEO PT PSM, Munafri Arifuddin juga meminta kepada tim pelatih untuk fokus mengejar defisit poin. Di putaran pertama, Syamsul Haeruddin dkk cukup banyak kehilangan angka. PSM bahkan memulai laga putaran kedua dari posisi 15. 

“Tentu saja lima laga terakhir akan menjadi pertandingan yang mendebarkan. Kita harus meraih poin maksimal di sisa laga itu,” tandas pria yang akrab disapa Appi itu. (rdi/yuk/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mohon Doanya, Timnas Sedang Kritis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler