PSS Sleman Dapat Tambahan Kekuatan, Siap Hadapi Persita Tangerang

Rabu, 28 September 2022 – 23:20 WIB
Pesepak bola PSS Sleman Marcho Merauje (dua kiri) berebut bola di udara dengan pesepak bola Persis Solo Fernando Rodrigues (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (10/9/2022). PSS Sleman menang dengan skor 2-1. Foto: ANTARA/Hendra Nurdiyansyah/rwa.

jpnn.com, JAKARTA - PSS Sleman menegaskan kesiapan mereka jelang menjamu Persita Tangerang pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (29/9).

Beberapa pemain klub berjuluk Laskar Sembada itu bahkan sudah pulih dari cedera yang mendera.

BACA JUGA: David da Silva Tebar Psywar Jelang Hadapi Persija Jakarta

Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro mengakui skuadnya memang belum sepenuhnya lengkap, karena masih ada beberapa penggawa yang menjalani pemulihan.

"Persiapan yang cukup panjang untuk laga lawan Persita. Kondisi tim Alhamdulillah makin baik. Dengan beberapa pemain yang cedera sudah bergabung meski belum 100 persen. Paling tidak ini menjadikan kami lebih banyak pilihan," ujar Seto dikutip dari situs resmi Liga Indonesia yang dipantau di Jakarta, Rabu.

BACA JUGA: Dewa United vs RANS: Karim Rossi Sudah Bisa Kembali Perkuat Tuan Rumah

Mantan pemain timnas Indonesia itu menambahkan, para pemain PSS dapat tampil lepas pada pertandingan menghadapi Persita, terlebih dihelat di kandang mereka.

Seto turut memberikan pujian kepada pelatih Persita Angel Alfredo Vera yang menurutnya telah memiliki pengalaman di Indonesia dan sudah paham atmosfer sepak bola lokal.

BACA JUGA: Jamu Persita, PSS Sleman Optimistis Raih Poin Penuh

"Persita tim yang bagus, kami sangat waspadai itu. Kami akan coba antisipasi dengan latihan-latihan yang sudah digelar selama jeda kompetisi FIFA Matchday," terang Seto.

"Dia punya cara bermain yang bagus. Ini yang kita antisipasi. Saat Piala Presiden 2022, Persita mungkin masih belum menemukan bentuk terbaiknya. Namun, kini di Liga berbeda karena mereka makin menemukan pola terbaiknya," sambungnya.

Saat ini PSS Sleman berada di peringkat 10 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 12 poin dari 10 pertandingan, berselisih 9 poin dari Persita Tangerang di posisi ke-6.(antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler