PSS vs Borneo FC Digelar Hari Ini, Siapa yang Akan Bangkit?

Minggu, 20 Februari 2022 – 08:01 WIB
Suasana pertandingan Borneo FC kontra PSM Makassar di Stadion Kompyang Sujana, Kota Denpasar, Jumat (11/2/2022). Foto : Borneo FC

jpnn.com, JAKARTA - PSS Sleman kontra Borneo FC bakal menjadi laga pembuka pertandingan pekan ke-26 Liga 1 2021/2022 pada Minggu (20/2) sore.

Duel dua pelatih yang pernah sama-sama lama di timnas yakni Putu Gede serta Fakhri Husaini, bakal tersaji.

BACA JUGA: Jadwal Pertandingan Liga 1 Hari Ini

PSS tak mau mengulang hasil buruk dan mencetak hattrick kekalahan dalam laga nanti.

Oleh sebab itu, I Putu Gede telah menyiapkan taktik khusus untuk meraih poin penuh.

BACA JUGA: Klasemen Liga 1 Setelah Persija Menang 2-1 atas Persik

"Borneo FC di bawah Coach Fakhri memang beda, lebih bagus dalam transisi. Kami sudah mempelajari permainan skuad Borneo," kata I Putu Gede.

Fakhri Husaini menilai tim PSS patut diwaspadai.

BACA JUGA: Bos Tokyo Verdy Beber 2 Alasan Mengapa Tertarik Memboyong Pratama Arhan

Untuk laga yang diprediksi seru dan ketat nanti, dia sudah menyiapkan strategi berbeda.

"PSS harus diwaspadai, karena mereka juga sedang berusaha untuk bagkit," ucap Fakhri.

Perkiraan Susunan Pemain PSS vs Borneo:

PSS

M Rizky Darmawan (GK); Bagus Nirwanto, Arsyaq Gufron, Aaron Evans, Mahmudi; Misbakus Solikin, Dave Mustaine, Rivaldi Bawuo; Ocvian Chanigio, Irkham Mila,

Borneo FC

Gianluca Pandeynuwu (GK); Rifad Marasabessy, Wildansyah, Javlon Guseynov, Leo Guntara; Komang Teguh, Kei Hirose, Jonathan Bustos; Terens Puhiri, Francisco Torres, Rifal Lastori. (dkk/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler