"Kami mendorong agar club mengikuti kegiatan apa saja di luar negeri. Itu akan membuka peluang pemain bermain di luar negeri," kata Djohar Arifin di Kantor PSSI Senayan Jakarta, Senin (8/10).
Djohar mengungkapkan, pertandingan usia muda di luar negeri cukup banyak digelar. "Banyak sekali, bulan depan ada turnamen U-12 di Singapura," ungkapnya.
Djohar juga sangat mengapresiasi ujicoba Emsyk Uni Papua dengan dua klub di Singapura. Ujicoba tersebut akan ditonton pemandu bakat dari klub-klub Asia.
"Saya berharap mereka bisa memberikan permainan terbaik mereka. Siapa tahu ada klub Singapura yang berminat, mungkin tidak tahun ini, tapi untuk tahun mendatang," imbuhnya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ashley Cole Didenda Rp3,7 Miliar
Redaktur : Tim Redaksi