jpnn.com - JAKARTA - Sukses ganda diraih PSSI dalam penyelenggaraan AFF Cup U-19 2013 di Sidoarjo Jawa Timur. Selain raihan gelar juara untuk Timnas Indonesia U-19, PSSI juga meraih laba hingga Rp5,6 miliar selama penyelenggaraan.
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mendapatkan keuntungan sekitar Rp 5,6 Miliar dari penyelenggaraan Piala AFF U-19 di Jawa Timur pada 9 sampai 22 September.
BACA JUGA: Ini Pesan Bima Sakti kepada Evan Dimas Dkk
"Penyelenggaraan AFF U-19 di luar ekspektasi. Penonton memenuhi stadion, setiap timnas U-19 main. Saya harus berterima kasih untuk warga di daerah Jawa Timur," kata Sekjen PSSI, Joko Driyono, Kamis (26/9).
AFF Cup U-19 digelar selama dua minggu, yakni 9-22 September. Turnamen ini diikuti 11 negara di bawah usia 19 tahun.
BACA JUGA: Skuat Mantan MU Tanpa Cantona dan Schmeichel
Dua stadion di wilayah Jawa Timur, yakni Stadion Gelora Delta Sidoarjo dan Stadion Tri Dharma Gresik ditunjuk oleh PSSI sebagai tempat penyelenggara. (abu/jpnn)
Berikut Hasil Penerimaan dan Pengeluaran PSSI Selama AFF U-19:
Penerimaan:
1. Penjualan Tiket: Rp3,2 Miliar
2. Bantuan dari AFF: USD 110.000 atau Rp1,2 Miliar
3. Siaran Langsung TV:
- Rp3,8 Miliar (5 laga Indonesia di babak penyisihan, 1 laga 750 juta) (5X750 Juta)
- Rp4 Miliar (2 laga semifinal dan final)
Total Penerimaan: Rp12,2 miliar
BACA JUGA: United RED Tanpa Persiapan Lawan Indonesia Legend
Pengeluaran:
1. Biaya 11 Negara di Babak Penyisihan AFF U-19: Rp6 miliar
2. Pajak: Rp600 juta
Total Pengeluaran: Rp6,6 miliar
Sumber: PSSI
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bima Sakti: Isnan Ali Ada di Rumah
Redaktur : Tim Redaksi