PT EMLI Ajak PERTAABI Menyambangi Pabrik Mobil Lubricants di Cilegon

Sabtu, 11 Maret 2023 – 19:28 WIB
Kunjungan anggota PERTAABI di pabrik Mobil Lubricants. Foto: dok PT. EMLI

jpnn.com, JAKARTA - Sebagai mitra strategis dari Perkumpulan Tenaga Ahli Alat Berat Indonesia (PERTAABI), PT. ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT. EMLI) menggelar program kunjungan ke pabrik pembuatan pelumas Mobil Lubricants di Cilegon yang dikelola oleh PT FKT, Rabu lalu.

Tujuan dari program kunjungan itu ialah menguatkan kepercayaan atas jaminan kualitas dari produk-produk Mobil Lubricants, yang telah digunakan para anggota PERTAABI.

BACA JUGA: PT. EMLI Berharap Red Bull Racing Tidak Terlena Hasil Gemilang Musim Ini

"Kami berharap kunjungan itu dapat meningkatkan dan menguatkan kepercayaan para tenaga ahli alat berat dari berbagai industri yang tergabung dalam PERTAABI, bahwa produk-produk Mobil Lubricants kompeten dan sesuai standar ExxonMobil global,” ujar President Director PT. EMLI Syah Reza lewat siaran pers, Sabtu (11/3).

Dalam kesempatan sama, Direktur PERTAABI Rochman Alamsjah mengatakan acara tersebut juga bertujuan memberikan informasi secara berimbang dan profesional kepada seluruh stakeholders alat berat mengenai fasilitas produksi produk-produk Mobil Lubricants.

BACA JUGA: Mobil Lubricants Ajak Pengunjung GJAW 2023 Menjadi Layaknya Pembalap F1

"Acara itu juga menjadi sebuah bentuk edukasi terhadap pembuatan pelumas, teknologi apa yang digunakan dalam menciptakan produk pelumas yang berkualitas, dan sesuai dengan kebutuhan pelaku industri di Indonesia," ungkap Rochman.

PT. EMLI terus memperkuat lini bisnisnya, seperti menambah lini produksi pabrik pelumas pada afiliasinya, yaitu PT Federal Karyatama (PT. FKT) di Cilegon.

BACA JUGA: Mobil Lubricants Tetapkan 3 Bengkel Mitra Sebagai Pemenang Mobil Super Contest 2022

PT. EMLI dan PT. FKT memanfaatkan kapasitas pabrik yang mencapai lebih dari 700 ribu barrels per tahun dengan standar internasional. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... EMLI Luncurkan Oli Federal Racing Matic, Berikut Spesifikasi dan Harganya


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler