PT KA Properti Manajemen & BSSN Jalin MoU Pemanfaatan Sertifikat Elektronik & Sistem Elektronik

Sabtu, 13 Juli 2024 – 21:31 WIB
KAI Properti. Foto dok KAI Properti

jpnn.com, JAKARTA - PT KA Properti Manajemen (KAI Properti) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama pemanfaatan sertifikat elektronik dan sistem elektronik dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di Ruang Bromo KAI Properti, pada Kamis, (4/7).

MoU ini dihadiri oleh Kepala Balai Sertifikasi Elektronik BSSN, Jonathan Gerhard Tarigan beserta jajaran, serta Direktur Keuangan KAI Properti, Riki Jayaprawira Suwarna, beserta para Kepala Departemen dan jajaran perusahaan.

BACA JUGA: Tingkatkan Layanan, KALOG Express Kini Beroperasi Setiap Hari

Kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam program Transformasi Digital yang diinisiasi oleh Divisi Technology Information (IT) KAI Properti untuk memaksimalkan efisiensi proses administrasi dan operasional di bidang manajemen dokumen.

Pemanfaatan Sertifikat Elektronik, yang meliputi tanda tangan elektronik dan identitas hukum, dijadikan sebagai alat untuk meningkatkan kecepatan dan keamanan transaksi dokumen elektronik, sejalan dengan komitmen perusahaan untuk mewujudkan operasional yang lebih efisien dan terpercaya.

BACA JUGA: Kinerja Menjanjikan, SIG Masuk Daftar Konstituen Indeks PEFINDO i-Grade

"Pemanfaatan sertifikat elektronik mencakup tanda tangan elektronik dan identitas yang menunjukkan status subyek hukum di lingkungan KAI Properti. Sertifikat ini menjamin dokumen yang ditandatangani secara elektronik sah dan aman, memberikan perlindungan tambahan terhadap potensi pemalsuan dan akses yang tidak sah," tutur Jonathan.

Penyediaan Infrastruktur Teknologi Informasi: KAI Properti dan BSSN akan bekerja sama dalam menyediakan infrastruktur yang dibutuhkan untuk mendukung penggunaan sertifikat elektronik.

BACA JUGA: Semester 1 2024, Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik Signifikan

Hal ini termasuk pengadaan perangkat keras dan lunak yang diperlukan.

Penerbitan Sertifikat Elektronik: BSSN akan bertanggung jawab dalam menerbitkan sertifikat elektronik untuk KAI Properti, memastikan bahwa setiap sertifikat memenuhi standar keamanan yang ketat.

Peningkatan Kompetensi SDM: KAI Properti dan BSSN akan mengadakan pelatihan dan workshop untuk meningkatkan kompetensi SDM dalam memanfaatkan teknologi ini, memastikan bahwa seluruh karyawan mampu menggunakan sistem dengan efisien.

Pemanfaatan sertifikat elektronik dan sistem elektronik ini juga merupakan bagian dari inisiatif "paperless" yang bertujuan untuk mengurangi penggunaan kertas dan mendukung upaya keberlanjutan perusahaan. Langkah ini tidak hanya mempermudah dan mempercepat proses administrasi, tetapi juga mendukung upaya perusahaan dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat manajemen operasional dokumen dan membawa dampak positif jangka panjang, menciptakan sistem digital yang lebih efisien, aman, dan terpercaya.

Dengan sistem yang terintegrasi ini, KAI Properti akan mampu meningkatkan produktivitas dan kecepatan dalam berbagai proses bisnis yang dimiliki perusahaan, baik dari lini bisnis pengelolaan properti, konstruksi, perdagangan, serta perawatan jalan rel dan jembatan yang pada akhirnya akan memperkuat posisi perusahaan di pasar bisnis dan meningkatkan kepercayaan pemangku kepentingan.

Transformasi Digital KAI Properti diaktivasi oleh Jajaran Direksi Perusahaan pada 14 Maret 2023 di acara Rapat Kerja (Raker) bertajuk Growing Stronger through Integrity, Quality, and Reliability di Aston Puncak, Bogor.

Acara ini menandai komitmen KAI Properti untuk mendukung bisnis perusahaan dalam aspek digital, memastikan bahwa setiap proses dan sistem yang diterapkan mampu mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan perusahaan.

"Kerja sama dengan BSSN merupakan tonggak penting dalam perjalanan digitalisasi KAI Properti. Kami berharap langkah ini akan memberikan kontribusi signifikan dalam mewujudkan visi perusahaan menjadi Perusahaan properti dan jasa konstruksi umum terutama Prasarana Perkeretaapian terpercaya dan profesional," kata Riki.

KAI Properti akan terus berkomitmen untuk berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan demi kepuasan semua pemangku kepentingan.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler