jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dan PSSI sudah menggelar pertemuan pada Senin (11/1).
Setelah pertemuan itu, operator kompetisi profesional di Indonesia tersebut langsung melakukan perubahan tanggal rapat dengan kontestan kompetisi.
BACA JUGA: Bos Bhayangkara Solo FC Berharap Pertemuan dengan PT LIB Hasilkan Keputusan Final
Rencananya, pertemuan dengan klub asal Liga 1 2020 dan Liga 2 2020 itu akan diselenggarakan pada 15 Januari 2021.
Artinya, pertemuan dipercepat sepekan karena awalnya pertemuan akan dilaksanakan pada 22 Januari mendatang.
BACA JUGA: Tanggapi Ramalan Mbak You Soal Pesawat Jatuh, Nikita Mirzani: Pasti Lagi Besar Kepala
"Benar, pertemuan ini akan dipercepat karena jadi permohonan sebagian besar klub," ujar Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita, Selasa (12/1).
Namun demikian, konsep pertemuan kali ini tidak sama dengan saat di Yogyakarta pada Oktober lalu, di mana pertemuan dijalankan dengan tetap muka langsung.
BACA JUGA: Plt Sekjen PSSI: Kami Menghormati Keputusan Pemerintah Spanyol
Karena pandmi Covid-19 saat ini sedang tinggi-tingginya, karena itu pertemuan digelar secara virtual.
Ditambah lagi, ada aturan dari pemerintah pusat terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diterapkan mulai 11-25 Januari mendatang.
Rencananya, dalam pertemuan tersebut PT LIB akan meminta masukan klub untuk kemudian dilaorkan kepada PSSI.
Selanjutnya, PSSI akan memgambil keputusan dalam rapat Executive Committee (Exco) yang tanggalnya belum diumumkan sampai saat ini.(dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad