JPNN.com

PT Tasma Puja Siap Dukung Swasembada Pangan lewat Tanam Jagung

Jumat, 31 Januari 2025 – 21:43 WIB
PT Tasma Puja Siap Dukung Swasembada Pangan lewat Tanam Jagung - JPNN.com
PT. Tasma Puja menjadi salah satu perusahaan swasta nasional yang ikut andil melakukan penanaman jagung. Foto: dok PT Tasma Puja

jpnn.com, JAKARTA - PT. Tasma Puja menjadi salah satu perusahaan swasta nasional yang ikut andil melakukan penanaman jagung.

Seperti diketahui, pemerintah mencanangkan program ketahanan pangan dengan melakukan penanaman satu juta hektar tanaman jagung.

BACA JUGA: Tinjau Lahan Ketahanan Pangan di Kampar, Irjen Iqbal: Jagung Siap untuk Dipanen

Selain tanam jagung, PT. Tasma Puja menjadi tempat launching perdana pelaksanaan program tersebut untuk wilayah Polda Riau pada Selasa tanggal 21 Januari 2025.

Humas PT. Tasma Puja Dian Alfathy menyampaikan rasa bangga atas penunjukan PT. Tasma Puja menjadi tempat pelaksanaan acara Kick Off Ketahanan Pangan wilayah Polda Riau.

BACA JUGA: Prabowo Berkomitmen Akhir 2025 Indonesia tak Lagi Impor Beras hingga Jagung

"Ini menjadi nilai tersendiri bagi kami, mengingat begitu banyaknya perusahaan perkebunan di wilayah Riau," ungkap Dian.

Dian juga menunjukkan sinergitas positif antara Polda Riau dan perusahaan perkebunan khususnya PT. Tasma Puja.

BACA JUGA: Dukung Ketahanan Pangan, Polda Lampung Siapkan Ribuan Hektare Lahan Jagung

"Hal ini sangat dibutuhkan karena target yang harus dicapai bukan juga pekerjaan ringan yakni satu juta hektare penanaman jagung di seluruh Indonesia," ucapnya.

Secara terpisah Komisaris PT Tasma Puja Irnan Achda menyampaikan program swasembada pangan pemerintah sudah sesuai dengan keunggulan kompetitif Indonesia sebagai negara agraris.

 “Kita negara besar, punya lahan subur, apapun yang ditanam Insya Allah tumbuh. Sungguh besar karunia Allah SWT kepada negara kita. Tidak semua negara memiliki lahan yang subur seperti Indonesia. Maka sudah sewajarnya kita mandiri urusan pangan," ujarnya.

Irnan menyampaikan budidaya jagung di perkebunan sawit adalah praktik yang sudah lama dilakukan.

“Bagi perkebunan sawit menanam jagung bukanlah hal yang baru. Beberapa perusahaan sudah melakukannya khususnya di masa transisi replanting dan untuk optimalisasi penggunaan lahan," katanya. 

Namun, selain on-farm yang juga perlu diperhatikan adalah off-farm, antara lain distribusi dan pemasaran setelah panen.

"Apalagi saat ini kita serentak tanam jagung, kira-kira empat bulan lagi akan panen raya. Artinya akan ada supply jagung melimpah. Harapannya hasil panen dapat terserap pasar dengan baik dan harga jagung tidak anjlok," jelas Irnan.

PT. Tasma Puja menyiapkan areal seluas satu hektar dan luasan ini direncanakan akan bertambah.

“Pada acara launching sudah ada satu hektare. Perusahaan sedang plotting areal yang sesuai untuk di tanami jagung. Kemungkinan akan ada tambahan 2 sampai 3 hektar lagi yang akan ditanami jagung," jelas Irnan.

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, mengungkapkan total lahan yang akan ditanami jagung di Provinsi Riau mencapai 259,35 hektare, tersebar di 87 titik di seluruh wilayah.

“Meski penanaman ini dilakukan secara bertahap, kami optimis dapat mencapai target yang telah ditetapkan. Hal ini berkat kekompakan berbagai pihak, mulai dari pemerintah provinsi, kabupaten/kota, hingga perusahaan swasta. Saya percaya, melalui kerja sama yang solid, program ini dapat terwujud dengan baik,” ujarnya.

Iqbal menjelaskan bahwa program ini akan berlangsung dalam tiga tahap. Tahap pertama dimulai hari ini dengan penanaman di 53 titik seluas 86,22 hektare.

Selanjutnya, tahap kedua akan mencakup 110,88 hektare di 18 titik, sedangkan tahap ketiga akan dilakukan di 16 titik dengan luas 62 hektare.

Menurutnya, program ketahanan pangan ini bukan hanya berkontribusi terhadap ketersediaan bahan pangan, tetapi juga mendukung stabilitas keamanan di tengah masyarakat.

“Program ini akan terus berlanjut karena memiliki manfaat besar. Ketahanan pangan yang kuat akan berdampak positif terhadap keamanan nasional,” tambahnya.

Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Taufik OH menegaskan Pemprov Riau siap mendukung penuh program ini dengan memberikan pendampingan teknis melalui dinas terkait.

“Kami akan mendampingi mulai dari budidaya hingga pasca panen, sehingga hasil yang diperoleh bisa maksimal,” ujar Taufik.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler