Pukul Chou Tien Chen di Final French Open 2021, Kanta Tsuneyama Akhri Dahaga Dua Tahun

Minggu, 31 Oktober 2021 – 21:35 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Jepang Kanta Tsuneyama. Foto: (BWF)

jpnn.com, PARIS - Tunggal putra Jepang Kanta Tsuneyama berhasil menjuarai French Open 2021 usai menundukkan jago Taiwan Chou Tien Chen.

Bertanding di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Tsuneyama unggul tiga set atas Chou dengan skor 15-21, 21-8, 21-17 dalam tempo 1 jam 13 menit.

BACA JUGA: Gugur di Semifinal French Open 2021, Fajar/Rian Tetap Kantongi Banyak Hadiah

Gim pertama berjalan mulus untuk Chou dengan keunggulan 21-15 dalam waktu kurang dari 30 menit.

Memasuki gim kedua, laga ketat mulai tersaji. Tsuneyama tampil ngotot dan selalu memimpin perolehan poin dari Chou.

BACA JUGA: Jago Korea Punya Strategi Mematikan di Final French Open 2021, Kevin/Marcus dalam Ancaman

Interval kedua akhirnya ditutup dengan skor 11-5 keunggulan Tsuneyama.

Selepas jeda, Chou terlihat semakin tertekan dan sulit mengembangkan permainan. Hal itu dimanfaatkan Tsuneyama untuk menjauhkan skor menjadi 15-6.

BACA JUGA: Tantang Penghancur Momota di French Open, Chou Tien Chen Berharap Tuah 7 Tahun Silam

Tsuneyama yang kini duduk di ranking 13 dunia tanpa kesulitan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-8. Laga pun berlanjut hingga gim ketiga untuk menentukan pemenang.

Pada gim penentuan ini, Chou berusaha memperbaiki kesalahannya dengan tampil lebih menyerang.

Sempat tertinggal 1-3, Chou Tien Chen berbalik unggul 7-5 atas Tsuneyama. Namun, tunggal Jepang tak tinggal diam dan mampu kembali memimpin 11-10 di interval ketiga.

Selepas jeda, kedua pebulu tangkis masih terlibat permainan ketat hingga skor 14-14.

Setelah itu, Tsuneyama tampak lebih dingin dalam menyelesaikan peluang dan mampu memimpin 19-16 sebelum akhirnya menutup set ketiga dengan skor 21-17

Hasil ini mengakhiri puasa dua tahun tanpa gelar Kanta Tsuneyama dalam turnamen BWF World Tour. Terakhir kali pebulu tangkis berusia 25 itu mengangkat trofi terjadi di Korea Masters 2019.

BWF World Tour Final ialah turnamen paling bergengsi buatan BWF yang terbagi menjadi beberapa level, yaitu Super 1000, Super 750, Super 500, dan Super 300.

French Open termasuk dalam kategori turnamen Super 750.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler