jpnn.com, JAKARTA - Aktor Randy Pangalila turut membintangi film horor Qodrat.
Dalam film garapan Charles Gozali itu, dia berperan sebagai Ustaz Jafar.
Namun, ternyata dia tak perlu mempelajari ayat Al-Quran demi memerankan karakter tersebut.
Aktor 31 tahun itu justru lebih banyak mempersiapkan koreografi untuk adegan laga.
"Saya dan Vino persiapan workshop-nya lebih adegan laga. Kami membuat semenarik dan sesegar mungkin," ujar Randy Pangalila di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (19/10).
Pria kelahiran Surabaya itu pun menyebutkan adegan yang paling dikenangnya selama syuting film Qodrat.
Bukan adegan laga dengan Vino G. Bastian, melainkan saat dia harus merapalkan mantra.
Pasalnya dia baru mendapat naskah berisi mantra itu empat jam sebelum syuting adegan tersebut.
Ayah satu anak itu makin dibuat pusing ketika kata-kata untuk mantranya diganti detik-detik terakhir.
"Pas mau on set ganti. Tadinya pakai bahasa latin tiba-tiba bahasa jawa kuno," ucap Randy Pangalila.
Film Qodrat menceritakan tentang Ustaz Qodrat (Vino G. Bastian) gagal merukiah anaknya, Alif yang dirasuki setan bernama Assuala.
Dia pun sempat masuk penjara setelah kejadian itu. Setelah bebas, Qodrat memutuskan untuk pulang ke pesantren di desa tempat dirinya menuntut ilmu.
Namun, Qodrat justru kebingungan karena terdapat gangguan-gangguan yang tak dapat dijelaskan di desa itu.
Hal itu mengakibatkan Qodrat harus merukiah Alif (Keanu Azka), anak bungsu Yasmin (Marsha Timothy).
Film horor itu dibintangi Vino G. Bastian, Marsha Timothy, Randy Pangalila, Maudy Effrosina, dan lainnya.
Film Qodrat bakal tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 27 Oktober 2022. (mcr7/jpnn)
BACA JUGA: Randy Pangalila Positif Omicron, Dirawat di Rumah Sakit, Mohon Doanya
BACA ARTIKEL LAINNYA... Film KKN Di Desa Penari Kembali Menghantui, Aulia Sarah Bilang Begini
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Firda Junita