Putra Kedua Lahir Prematur Hingga Sempat Terlilit Tali Pusar, Marshel Widianto: Anak Kuat

Sabtu, 27 Januari 2024 – 00:01 WIB
Komika Marshel Widianto. Foto: Firda Junita/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Komika Marshel Widianto tengah berbahagia atas kehadiran putra kedua yang baru saja lahir pada Rabu (24/1).

Putra kedua Marshel Widianto terlahir secara prematur dengan usia 34 minggu, sehingga sempat menjalani perawatan intensif.

BACA JUGA: Marshel Widianto Sambut Bahagia Kelahiran Anak Kedua, Namanya Terungkap

Putra keduanya harus menggunakan selang oksigen selama dua hari selama perawatan.

Tak hanya prematur, sang putra juga ternyata sempat terlilit tali pusar dua kali saat masih berada dalam kandungan.

BACA JUGA: Siapkan Kado Natal Mahal untuk Istri, Marshel Widianto: Mahal

Melalui Instagram, Marshel Widianto bersyukur sang anak bisa bertahan, meskipun terlahir dengan proses yang sulit.

"Jujur ini anak kuat banget, bersyukur banget dia lahir di minggu ke 34 dengan posisi kelilit tali puser dua kali," kata Marshel, dikutip Jumat (26/1).

BACA JUGA: Cesen Mengidam Makanan Warteg, Marshel Widianto: Murah Meriah, Lebih Irit

Dalam kesempatan tersebut, Marshel pun mengucapkan terima kasih kepada sang istri karena rela mengorbankan nyawa demi melahirkan putra mereka.

Dia bersyukur Tuhan masih memberikan keselamatan kepada dua orang yang dicintainya.

"Mamanya juga kuat banget, benar-benar beruntung Tuhan hadirkan mereka di hidup gua," katanya menambahkan.

Pria kelahiran 1996 itu tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada pihak yang membantu proses persalinan istrinya.

Dia juga berterima kasih atas ucapan dan doa dari kerabat dan warganet atas kelahiran putra keduanya.

"Terkhusus Dokter Beryl yang selalu bantuin istriku selama masa hamil, selalu fast respons. Dokter Merry juga yang bantu anakku dari awal dia merasakan oksigen dunia," imbuhnya. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Introspeksi Seusai Diboikot Stasiun Televisi, Marshel Widianto Bersyukur


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler