JPNN.com

Putri KW Terhenti di Semifinal Thailand Masters 2025, Raihan Terbaik di Awal Tahun

Sabtu, 01 Februari 2025 – 20:27 WIB
Putri KW Terhenti di Semifinal Thailand Masters 2025, Raihan Terbaik di Awal Tahun - JPNN.com
Pebulu tangkis Putri Kusuma Wardani saat berlaga pada semifinal Thailand Masters 2025 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Sabtu (1/2/2025). Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Pebulu tangkis Putri Kusuma Wardani mengakhiri petualangan di turnamen Thailand Masters 2025 pada babak semifinal.

Dalam laga yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Sabtu (1/2/2025) tunggal putri kelahiran 20 Juli 2002 itu terhenti langkahnya seusai menyerah dari wakil tuan rumah, Pornpawee Chochuwong straight game 14-21, 15-21.

BACA JUGA: Thailand Masters 2025: Putri Kusuma Wardani Melaju ke Babak 16 Besar

Pada pertandingan ini, pemain binaan PB Exist itu mengaku banyak melakukan kesalahan sendiri saat melawan wakil Negeri Gajah Putih.

Dengan tidak mampu mengeluarkan permainan terbaiknya, juara Korea Masters 2024 itu akhirnya harus bertekuk lutut dua gim langsung dalam tempo 39 menit.

BACA JUGA: Thailand Masters 2025: Alwi, Saut, dan Zaki Siap Beraksi

“Pada laga ini saya banyak sekali saya melakukan kesalahan sendiri yang tidak perlu. Bahkan bola yang seharusnya poin, malah saya tidak bisa memanfaatkan dan malah jadi unforced error,” ungkap wanita yang berdinas di Direktorat Sabhara Polda Metro Jaya tersebut.

Tunggal putri ranking 15 dunia itu menolak untuk menyebut bahwa permainan terbaiknya tidak keluar seusai performanya menurun.

BACA JUGA: Getir Pebulu Tangkis Indonesia di Thailand Masters 2024

Sepanjang laga juara Orleans Masters 2022 itu kurang bisa beradaptasi dengan kondisi hembusan angin yang banyak berhembus di arena laga.

"Tidak ada tekanan atau ketegangan yang berlebih, saya tampil nothing to lose saja. Saat di llapangan saya kurang bisa menyesuaikan dengan kondisi yang lebih berangin daripada kemarin.”

“Pada gim pertama banyak pukulan saya tidak pas, itu berpengaruh ke gim kedua," ujar Putri.

Dengan hasil ini, Putri Kusuma Wardani mengakhiri tur Asia pada awal tahun dengan hasil yang lumayan apik di Thailand Masters 2025.

Raihan di turnamen BWF Super 300 tersebut sejatinya lebih baik ketimbang pada Malaysia Open 2025 dan Indonesia Masters 2025 yang hanya mampu finis di delapan besar.(pbsi/mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler