jpnn.com, JAKARTA - Anak pertama Tora Sudiro, Nabila Sudiro bakal segera menikah.
Aktor 51 tahun itu mengatakan pernikahan sang putri bakal digelar tak lama lagi.
BACA JUGA: Pasang 16 CCTV di Rumah, Tora Sudiro Bilang Begini
Namun, dia belum mau membocorkan detail tanggal pernikahan anaknya tersebut.
"Bulannya, bulan ini, tanggal sudah disiapin. Nanti pas kawinlah," ujar Tora Sudiro lalu tertawa di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (3/8).
BACA JUGA: Putri Sulung Bakal Menikah, Tora Sudiro Cerita Soal Calon Menantu
Dia mengaku sudah siap untuk menikahkan putri sulungnya itu.
Meski begitu, Tora tak menampik ada perasa deg-degan menjelang pernikahan sang anak.
BACA JUGA: Geram Kapolres Jember 5 Anggotanya Dikeroyok Pesilat PSHT, Aipda Parmanto Terluka Parah
"Deg-degan, sih. Bisa enggak, ya, anak ini mengarungi bahtera kehidupan yang baru? Kan, kita enggak tahu ya, kalau zaman dulu, kan, lebih nekat, lebih santai. Gue enggak mengerti kalau sekarang. Gue enggak mengerti sih anak-anak zaman sekarang, enggak kepikiran saja," tutur pemain film Kang Mak From Pee Mak.
Walaupun demikian, dia merasa putrinya sudah cukup mandiri.
Selain itu, Nabila dan calon suaminya juga sudah menjalin hubungan selama sembilan tahun.
Sebagai orang tua, Tora pun memberi restu putrinya untuk mengarungi fase baru dalam kehidupan.
"Kakak Nabila, ah dia mah sudah lepas sendiri dia anaknya santai. Pacaran sudah sembilan tahun juga. Terus konon katanya kebetulan saya lagi baca-baca katanya kalau anak sudah minta kawin, jangan ditunda-tunda, ya, sudah, deh, daripada bapaknya kawin lagi, mending anaknya," ucap Tora Sudiro seraya bergurau. (mcr7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Siapkan 40 Ribu Kuota CPNS, 5% Ditempatkan di IKN
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Firda Junita