Putu Gede Akui Persija Tangguh dan Suporternya Fanatik

Kamis, 06 April 2017 – 16:30 WIB
Putu Gede Juni Antara (depan). Foto: putugedeja02.blogspot

jpnn.com, BEKASI - Full back timnas U-22 Putu Gede Juni Antara mengaku memiliki cerita tersendiri saat bermain melawan Persija Jakarta ‎dalam laga uji coba di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (5/4) malam.

Bukan hanya soal ketatnya permainan serta tekanan dari pemain-pemain senior dan berpengalaman yang dimiliki Macan Kemayoran, tapi juga soal dukungan suporternya.

BACA JUGA: Teco Beri Sinyal Bakal Kontrak Pemain asal Nepal Ini

"‎Saya senang, sangat senang main melawan Persija. Suporter mereka sangat besar dan fanatik. Pertandingan uji coba semalam jadi bukti," katanya, Kamis (6/4) siang.

Saat melihat penonton melimpah dan atraktif memberikan dukungan, dirinya merasa begitu tertantang untuk membuktikan. Motivasinya berlipat, untuk terus menahan gempuran dari skuat Macan Kemayoran.

BACA JUGA: Luis Milla pun Bela Febri Hariyadi dan Saddil Ramdani

"Kami semua sangat bersemangat saat main, ingin menunjukkan , termotivasi," tandas pemain klub Bhayangkara FC tersebut.

Dalam laga uji coba di Stadion Patriot tersebut, Timnas memang hanya bermain imbang 0-0. Namun, atmosfer laga benar-benar terasa ‎serius dan luar biasa karena 27 ribu suporter datang dalam uji coba tersebut. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Luis Milla: Kami Menderita Selama 90 Menit..

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pesepakbola Batam Ikuti Seleksi Timnas U-19 di Jakarta


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler