jpnn.com, JAKARTA - Akshay Kumar akan membintangi sebuah film biografi yang akan disutradarai oleh R. Balki.
Berjudul Padman, film ini didasarkan pada kisah kehidupan pengusaha Padma Shri Arunachalam Muruganantham, yang menemukan mesin yang memproduksi pembalut wanita dengan biaya rendah.
BACA JUGA: Empat Selebriti ini Pernah Coba Bunuh Dini
Sonam Kapoor dipastikan akan memainkan peran penting dalam film ini. Kini, artis berbakat, Radhika Apte juga akan merupakan bagian dari cast film.
"Karakter saya akan berbicara dalam bahasa Shudh Hindi, jadi saya akan fokus pada dialek saya," kata Radhika, seperti dilansir laman Pinkvilla, Kamis (23/3).
BACA JUGA: Kali Ini Elly Sugigi Serius Gugat Cerai Ferry
Apte akan berperan sebagai istri Akshay di film Padman.
"Karakter saya adalah sebagai istrinya Akhsay dan itu merupakan peran penting," pungkas Radhika.(fny/jpnn)
BACA JUGA: Nia Dinata: Saya Merasakan Manfaat RPTRA
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gemar Traveling, Ini Tempat Berkesan Bagi Pevita Pearce
Redaktur & Reporter : Fany