jpnn.com, JAKARTA - Nada Emas Gemilang (NEG) Entertainment akan menggelar festival musik bertajuk Remember November.
Festival musik ini akan diselenggarakan di Parkir Timur, Senayan, Jakarta Pusat pada 4-5 November 2023 mendatang.
BACA JUGA: Radja Laporkan Podcast Milik Anji, Ian Kasela Bicara Soal Menghargai
Berbagai musisi papan atas akan turut memeriahkan acara festival musik perdana NEG Entertainment tersebut.
Promotor Remember November Clyde Laksamana alias Vicky bersyukur acara perdananya ini mendapatkan banyak dukungan dari berbagai pihak.
BACA JUGA: Vina Panduwinata Bangun Yayasan untuk Bantu Pejuang Kanker
"Ini yang pertama bagi kami (NEG, red), tetapi, kami bersyukur banyak dukungan," kata Vicky saat jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (26/9).
Vicky mengatakan akan ada banyak penampilan kejutan dalam festival musik yang dinaunginya, salah satunya kolaborasi antar-musisi lintas genre maupun generasi.
BACA JUGA: Terungkap Sejumlah Fakta Kasus Kematian Anak Pamen TNI AU
Adapun musisi yang akan tampil, di antaranya Aldi Taher, Vina Panduwinata X Novia Bachmid, dan Kerispatih X Sammy Simorangkir.
Adapula Juicy Luicy X Adrian Khalif, Radja, D’Masiv, Tipe-X, The Changcuters, dan banyak lagi.
Vokalis Radja Ian Kasela yang akan tampil dalam acara ini mengajak masyarakat turut hadir.
Selain bisa menonton musikus kesayangan, dia mengungkapkan sebagian hasil penjualan tiket festival ini akan didonasikan.
"Ini salah satu event yang Radja jalankan. Hasil ini disumbangkan untuk yayasan. Buat kalian semua, ini adalah wadah untuk beramal dan bisa menonton event musik," kata Ian.
Ian mengaku sudah menyiapkan berbagai penampilan kejutan untuk para penggemar yang akan hadir.
Harapannya, Radja bisa menggandeng King Nassar untuk berkolaborasi dalam panggung Remember November.
"Kolaborasi pasti ada dan ini paling heboh. Ini salah satu figur yang gokil dan fenomenal. Kami konsep yang belum pernah Radja lakukan," tutur Ian. (mcr31/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tepis Anggapan Netizen, Najwa Shihab Tidak Tersinggung Ucapan Ganjar
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah