Rahasia Eko Yuli Irawan Raih Emas Asian Games 2018

Selasa, 21 Agustus 2018 – 21:52 WIB
Eko Yuli Irawan mempersembahkan medali emas Asian Games 2018 untuk Indonesia. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Eko Yuli Irawan berhasil menjawab tantangan untuk meraih emas Asian Games 2018.

Lifter yang turun di kelas 62 kilogram putra itu mampu menjadi juara di Jiexpo Kemayoran Jakarta Pusat, Selasa (21/8).

BACA JUGA: Awak Media Protes Pelayanan Transportasi Asian Games 2018

Eko mampu membukukan total angkatan 311 kg. Perinciannya, sebanyak 141 kg merupakan snatch dan 170 kg clean and jerk.

Dia juga berhasil membalas dendam terhadap lifter Vietnam Vin Van Trinh yang hanya membukukan angkatan 299 kg (133 kg snatch, 166 kg clean and jerk).

BACA JUGA: Jonatan Christie Bikin Indonesia Mendekat ke Final, Semoga

Keberhasilan itu menjadi bukti bahwa Eko mampu belajar dari kegagalan pada SEA Games 2017.

Saat itu, Eko yang diunggulkan hanya mampu meraih perak setelah dikalahkan Van Trinh.

BACA JUGA: Eko Yuli Irawan Juga Teringat Momen 2012 dan Istri Hamil Tua

“Saya tidak mau lagi gambling dengan menaikkan angkatan clean and jerk seperti yang dilakukan Vin Vin Tranh yang menaikkan berat barbel sampai 13 kg. Saya fokus hanya mengamankan medali emas,” kata Eko.

Pelatih timnas angkat besi Indonesia Dirdja Wihardja mengatakan, Eko memang hanya diminta mengamankan medali emas tanpa perlu melakukan manuver tambahan.

“Itu merupakan bagian dari strategi. Namun, strategi akan berbeda jika Vin sukses melakukan angkatan 179 kg,” kata Dirdja. (jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marcus Fernaldi / Kevin Sanjaya Berjaya, Istora Bergelora


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler