Raih Pole Position MotoGP Belanda, Fabio Quartararo Ukir Rekor Edan

Sabtu, 29 Juni 2019 – 20:27 WIB
Fabio Quartararo. Foto: AFP

jpnn.com, ASSEN - Rookie musim ini Fabio Quartararo tampil edan dalam kualifikasi utama MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6) malam.

Rider asal Prancis yang berusia 20 tahun itu menjadi yang paling kencang dengan catatan waktu satu menit 32,017 detik, mempertajam catatan waktunya saat melakoni FP3 beberapa jam sebelumnya; satu menit 32,471 detik.

BACA JUGA: Sensasional! Fabio Quartararo Pecahkan Rekor Lap Terbaik di MotoGP Belanda, Rossi Gigit Jari

BACA JUGA: Fabio Quartararo Pecahkan Rekor Lap Terbaik di MotoGP Belanda, Rossi Gigit Jari

Hasil itu membuat pembalap Petronas Yamaha (tim satelit) itu meraih pole position, berada di garis start paling depan pada race Minggu (29/6) malam.

BACA JUGA: Tulang Belakang Patah, Jorge Lorenzo Absen di Belanda dan Jerman

Dengan catatan pole kali ini, Quartararo mencatat rekor menjadi pembalap paling muda yang mengklaim posisi start paling depan dengan back-to-back, dua kali beruntun.

Ya, pada balapan sebelumnya di (seri ke-7) MotoGP Catalunya, pemilik nomor motor 20 itu juga pole position.

BACA JUGA: Hasil FP2 MotoGP Belanda: Vinales Unjuk Gigi, Rossi Urutan Sembilan

Musim ini, Quartararo sudah tiga kali start paling depan. Namun, memang belum pernah menang.

Pole position pertamanya dia raih di seri ke-4 MotoGP Spanyol, saat itu gagal finis.

Di Catalunya, finis di podium kedua. Bagaimana dengan hasil balapan besok?

Sementara start di posisi kedua ditempati pembalap Monster Energy Yamaha (tim pabrikan) Maverick Vinales.

Posisi ketiga ditempati Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang mengikuti kualifikasi utama setelah menjadi yang terbaik di kualifikasi 1.

Pemimpin klasemen sementara dan juara bertahan Marc Marquez ada di posisi keempat. Sementara duo Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci berada di luar Enam Besar. Petrucci ketujuh, Dovizioso ke-11. (adk/jpnn)

Hasil Kualifikasi (Q2) MotoGP Belanda 2019:
POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF LAP MAX

1. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* 1'32.017s 6/7 305k
2. Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.140s 6/8 309k
3. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.441s 5/6 309k
4. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.714s 3/7 312k
5. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* +1.068s 3/8 309k
6. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +1.211s 3/8 314k
7. Danilo Petrucci ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +1.265s 2/7 310k
8. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +1.278s 7/8 310k
9. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +1.297s 8/8 305k
10. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) +1.306s 7/8 315k
11. Andrea Dovizioso ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +1.675s 7/7 314k
12. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +1.745s 2/3 310k
Qualifying 1:
13. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)* 1'33.221s 7/8 309k
14. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 1'33.466s 7/7 306k
15. Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1'33.547s 7/7 309k
16. Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18) 1'33.583s 7/7 310k
17. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 1'33.706s 3/7 306k
18. Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) 1'33.776s 7/7 307k
19. Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) 1'33.869s 3/7 308k
20. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1'33.96s 3/7 305k
21. Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18) 1'34.58s 8/8 307k|
*rookie
sumber data: Crash

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo Bakal Absen di MotoGP Belanda, Lihat Detik-Detik Dia Celaka di FP1, Ngeri


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler