Raline Shah Pilih Berkurban di Kampung Halamannya

Jumat, 01 September 2017 – 23:50 WIB
Raline Shah. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN.com

jpnn.com, MEDAN - Artis peran Raline Shah merayakan Hari Raya Iduladha tahun ini di kampung halamannya, Medan, Sumatera Utara.

Dia juga tak ketinggalan ikut berkurban. Bahkan dia menyaksikan langsung pemotongan hewan korban atas nama dirinya dan keluarga besarnya di Masjid Agung, Medan.

BACA JUGA: Lagu Duet Raline Shah-Marcell Sudah Disaksikan 2 Juta Kali

Dia terlihat datang bersama saudara laki-laki dan ibundanya. “Saya bersyukur dan senang bisa berkumpul di kampung halaman pada hari yang berbahagia ini,” kata Raline Shah, Jumat (1/9).

"Di sini keluarga besar saya juga ikut kurban, jadi saya ke sini untuk support dan terima kasih bapak-bapak di sini sudah membantu untuk menyalurkan kurban dengan baik," sambungnya.

BACA JUGA: Jadi Komisaris Independen AirAsia Indonesia, Raline Shah: Kesempatan...

Pemain film Surga yang Tak Dirindukan itu berharap di Hari Raya Idul Adha ini semua orang bisa merasakan kebahagiaan serta kedamaian yang terus berjalan.

"Harapan saya semua orang senang, hari raya ini kita mulai dengan damai, dengan salam dan mulai lagi bersemangat kerja besok," harapnya.

BACA JUGA: Jadi Komisaris AirAsia Indonesia, Raline Shah: Keluar dari Zona Nyaman

"Semoga kurban ini bermanfaat dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada panitia kurban," lanjutnya.(Jlo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tunjuk Raline Shah Sebagai Komisaris, ini Alasan AirAsia Indonesia


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler