Ramadan, BATIQA Hotel Palembang Sajikan Pak Sabar Mudik

Sabtu, 09 Maret 2024 – 15:00 WIB
BATIQA Hotel Palembang menyajikan menu berbuka puasa 'Pak Sabar Mudik'. Foto: Cuci Hati/JPNN.com.

jpnn.com - PALEMBANG - BATIQA Hotel Palembang bersiap menyambut Ramadan.

Hotel yang berada di jantung kota Palembang itu menghadirkan sajian berbuka puasa "Pak Sabar Mudik" atau Paket Sajian Bulan Ramadan Murah dan Nikmat yang terinspirasi dari tradisi mudik di Indonesia.

BACA JUGA: Awal Puasa 2024 Berbeda, Lebaran Sama, Inilah Penyebabnya

Paket ini menawarkan berbagai menu khas nusantara dan Palembangan yang lezat, seperti ayam panggang rempah yang empuk khas ala Pak Sabar, kebab, dan live cooking teppanyaki.

Restaurant & Banquet Manager BATIQA Hotel Palembang Bobby Andrean menjelaskan paket Pak Sabar Mudik tersebut memberikan pengalaman berbuka puasa yang berbeda dan berkesan bagi para tamu. 

BACA JUGA: Menyambut Ramadan, A&W Indonesia Hadirkan Menu Baru, Cek Nih

"Kami ingin menghadirkan suasana kampung halaman yang hangat dan penuh nostalgia, sehingga para tamu dapat merasakan kembali momen kebersamaan bersama keluarga tercinta," jelas Bobby, Sabtu (9/3).

Executive Chef BATIQA Hotel Palembang Maryoto menambahkan, menu-menu yang disajikan dalam paket ‘Pak Sabar Mudik’ ini dibuat dengan bahan-bahan segar dan berkualitas. "Kami juga menghadirkan menu khas Palembangan yang autentik, seperti pempek Palembang dan pindang patin,“ kata Maryoto.

BACA JUGA: Harga Sembako Naik Menjelang Ramadan, Rina Nose Berkomentar Begini

Dia menjelaskan paket Pak Sabar Mudik dibanderol dengan harga Rp 160 ribu untuk berbuka puasa di FRESQA, Rp 135 ribu untuk berbuka puasa di BATIOQA Play9round, dan Rp 650 ribu untuk paket menginap 1 malam di kamar superior. "Itu sudah termasuk sahur dan buka puasa untuk 1 orang," kata Maryoto.

Tak hanya itu, BATIQA Hotel Palembang juga memberikan berbagai penawaran menarik lainnya, seperti gratis makan sepuasnya bagi tamu bernama Sabar, gratis 1 pax untuk pemesanan 5 pax di minggu pertama hingga 18 Maret 2024, gratis 1 pax untuk pemesanan 10 pax, gratis suvenir menarik, potongan harga tambahan bagi anggota BATIQAONE, dan berkesempatan mendapatkan doorprize.

“Area BATIQA Hotel Palembang kami sulap seperti kembali ke suasana kampung tempo dahulu. Kami ingin mengajak tamu merasakan nostalgia dan kembali ke zaman dahulu, dan menambahkan nilai tambah yang tak terlupakan dalam pengalaman berbuka puasa dan menginap di bulan Ramadan,” kata Bobby. (mcr35/jpnn)


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler