Ramadhan Sananta Belum Gabung Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri Beri Penjelasan

Kamis, 06 April 2023 – 10:52 WIB
Striker PSM Makassar, Ramadhan Sananta (depan). Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Indra Sjafri memberikan penjelasn terkait belum bergabungnya Ramadhan Sananta dalam training camp (TC) Timnas U-22 Indonesia.

Sananta merupakan salah satu penyerang lokal terbaik di Liga 1 2022/23.

BACA JUGA: Eks Pelatih PSM Mengingatkan Ramadhan Sananta jangan Cepat Puas

Bomber PSM Makassar itu mampu menjaringkan 11 gol dan 2 assist dalam 22 laga bersama Juku Eja.

Tak ayal, catatan itu membuat tim pelatih Timnas U-22 Indonesia tertarik memanggil Sananta untuk bermain di SEA Games 2023 mendatang.

BACA JUGA: Sananta & Sayuri Bersaudara Jadi Incaran Klub Besar, Bos PSM Bilang Begini

Namun, Sananta belum bisa bergabung dalam TC dalam waktu dekat ini.

Indra Sjafri menyebut dirinya masih memberikan kesempatan kepada Sananta untuk merayakan gelar juara Liga 1 2022/23 bersama PSM Makassar.

BACA JUGA: Bomber Muda PSM Ramadhan Sananta Sukses Cetak Rekor Fantastis, Pengamat Ingatkan Ini

"Biar dia (Ramadhan Sananta, red) pesta dahulu bersama timnya," ucap Indra.

PSM sendiri masih memiliki dua laga tersisa meski sudah mengunci gelar juara Liga 1.

Skuad Juku Eja dijadwalkan bertemu PSIS Semarang, Kamis (6/4/2023), dan menjamu Borneo FC, Minggu (16/4/2023).(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler