Raphael Varane Berpotensi Absen di Piala Dunia 2022, Prancis Bisa Coba 3 Bek Ini

Selasa, 25 Oktober 2022 – 16:41 WIB
Raphael Varane. Foto: diambil dari skysports

jpnn.com - Bek andalan Timnas Prancis Raphael Varane berpotensi absen di ajang Piala Dunia 2022.

Varane mengalami cedera saat membela Manchester United melawan Chelsea pada pekan ke-13 Premier League 2022/23.

BACA JUGA: Jelang Jumpa Turki, Shin Tae Yong Ungkap Kelemahan Timnas U-20 Indonesia

Eks Real Madrid itu sempat menangis di lapangan sebelum ditarik keluar pada menit ke-60.

Tangisan Varane mengindikasikan sang pemain mengalami cedera cukup serius yang bisa mengancam kehadirannya di Piala Dunia 2022.

BACA JUGA: Timnas U-20 Indonesia Menang saat Uji Coba di Turki, Shin Tae Yong Belum Puas

Absennya Varane di Piala Dunia Qatar 2022 tentu menjadi kerugian tersendiri bagi Prancis. Sebab, bek 29 tahun itu punya peran cukup krusial di lini belakang Tim Ayam Jantan.

Kendati demikian, Prancis masih memiliki sederet bek potensial yang bisa menggantikan Varane. Siapa saja mereka? Simak ulasan JPNN.com berikut ini.

BACA JUGA: Pembawa Acara Sebut Fajar/Rian dan Marcus/Kevin dari Malaysia, Bintang Denmark Buka Suara

1. Dayot Upamecano

Prancis tak pernah kehabisan bek muda potensial. Salah satu pemain yang tengah naik daun ialah Dayot Upamecano.

Meski masih berusia 23 tahun, Upamecano sudah menjadi palang pintu klub raksasa Jerman, Bayern Munchen. Dia biasa berduet dengan Matthijs de Ligt.

2. Jules Kounde

Sama halnya dengan Upamecano, Kounde juga menjadi bek muda Prancis yang cukup mencuri perhatian. Dia menjadi salah satu bek andalan Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez.

Kounde, bahkan sanggup menyingkirkan nama bek senior Gerard Pique dalam starting line up Barcelona.

3. Presnel Kimpembe

Presnel Kimpembe merupakan pemain berpengalaman di Timnas Prancis. Dia sudah tujuh musim menjadi palang pintu andalan Paris Saint-Germain.

Jika Didier Deschamps mencari bek tengah yang punya ketenangan, Kimpembe adalah salah satu jawabannya.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler