Ratusan Musisi Siap Ramaikan Java Jazz 2012

Jumat, 16 Desember 2011 – 01:21 WIB

JAKARTA - Tahun 2012 akan menjadi tahun kedepalan bagi Java Festival Production (JFP) untuk menggelar ajang musik jazz akbar yang dikenal dengan nama Java Jazz Festival (JJF)Chairman JFP, Peter F Gontha mengatakan, ajang musik Jakarta International Djarum Super Mild Java Jazz Festival 2012 ini akan digelar pada tanggal 2 - 4 Maret 2012 di JIEXpo Kemayoran, Jakarta.

Peter mengungkapkan, ajang JJF 2012 kali ini akan menghadirkan beberapa artis atau musisi papan atas internasional

BACA JUGA: Elizabeth Taylor Timbun Perhiasan Satu Triliun

Antara lain, Pat Metheny, David Sanborn, Bobby McFerrin
"Mereka sudah memastikan diri untuk datang di JJF 2012

BACA JUGA: Merasa Paling Besar

Pat Metheny akan tampil bersama trionya," ungkap Peter di dalam konferensi pers JJF 2012 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (15/12).

Peter menyebutkan, beberapa musisi jazz lainnya yang akan tampil adalah Al Jarreau, Goerge Duke Trio, Medesky Martin & Wood, Robert Randolph, Dave Koz, Manhattan Transfer, Ron Carter dan masih banyak lagi
"Pastinya akan ada ratusan musisi di sini

BACA JUGA: Marissa Nasution Selektif Pilih Peran

Nanti akan ada spesial show yang ada di JJF kali iniYaitu, Al Jerreau dan Pat Metheny," sebut Peter.

Untuk menyaksikan kedua musisi tersebut, para penikmat musik jazz hanya cukup membayar tiket seharga Rp 100 ribu per pertujukkan"Kali ini kita berbeda dengan tahun-tahun sebelumnyaTahun ini khusus untuk spesial show hanya Rp 100 ribu saja," terang Peter.

Namun, Peter juga sempat sedih karena Adele dan John Mayer yang gagal tampil di JJF 2012 di JakartaMenurutnya, kedua penyanyi tersebut terpaksa mengabarkan bahwa kondisi pita suaranya sedang tidak baikSehingga, tidak bisa tampil di JJF 2012"Kami mohon maafAdele dan John Mayer tidak bisa tampil karena mereka sudah mengabarkan kalau pita suaranya sedang bermasalah," imbuhnya.

Di tempat yang sama, Presiden Director JFP, Dewi Gontha mengatakan, di dalam ajang JJF 2012 kali ini pihaknya menargetkan akan mampu meningkatkan jumlah pengunjung di JJF 2012"Tahun 2011 lalu, jumlah pengunjung JJF mencapai 106 ribuTahun 2012 nanti tentunya akan mampu melewati angka tahun lalu," jelas Dewi(Cha/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sutradara Galak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler