jpnn.com, JAKARTA - Menjelang lebaran idulfitri, Dompet Dhuafa berinisiasi menggelar mudik gratis bagi penerima manfaat.
Sebanyak 350 penerima manfaat ikut mudik gratis yang dilepas dari Gedung Filantropi, Dompet Dhuafa berlokasi di Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (4/4).
BACA JUGA: Hari Guru 2023: IKA UNJ & Dompet Dhuafa Adakan Edu Action FestÂ
Wakil Pengurus Yayasan Dompet Dhuafa Republika Herdiansah mengatakan, ini kesempatan emas bagi binaan Dompet Dhuafa untuk berlebaran bersama orang-orang tercinta di kampung halaman setelah bertahun-tahun belum bisa merasakan mudik karena terkendala biaya.
"Layanan mudik gratis ini mencakup 4 rute utama pemudik, yakni Jakarta-Yogya-Wonogiri, Jakarta-Purwokerto-Sidareja, Jakarta-Madiun, hingga Jakarta-Bandar Lampung, " kata Herdiansah saat pelepasan mudik gratis Dompet Dhuafa.
BACA JUGA: Bodrex & Dompet Dhuafa Kolaborasi Dalam Aksi Pengecatan Musala di Berbagai Kota
Pada momen tersebut, Dompet Dhuafa juga meluncurkan layanan preventif bagi pemudik agar bisa melaksankan hajat mudik dengan nyaman, aman dan berkah dengan membukan layanan pos mudik dengan menempatkan 7 titik lokasi strategis di berbagai daerah.
Herdiansah mengungkapkan Pos Mudik Dompet Dhuafa tahun ini tersebar di tujuh lokasi strategis, di antaranya SPBU Toyomerto (Serang-Banten), Rest Area Masjid Jami Al-Mahdiyyiin (Kab. Bandung-Jabar), Rest Area Taman Cirebon Power (Kab. Cirebon-Jabar).
BACA JUGA: Penumpang Diprediksi Meningkat saat Mudik Lebaran, 4 Maskapai di Palembang Tambah 304 Extra Flight
Selanjutnya yakni di Masjid Besar At-Taqwa Ajibarang (Kab. Banyumas-Jateng), Masjid Abnais Sabil Banyuwangi (Banyuwangi-Jatim), Terminal Pulo Gebang (DKI Jakarta), dan Terminal Kampung Rambutan (DKI Jakarta).
Waktu operasional setiap pos mudik yang berada di luar kota Jakarta dibuka selama 24 jam, sementara, dua lokasi Pos Mudik di Jakarta terbatas dari pukul 10.00 WIB sampai 21.00 WIB.
Tursinah, penerima manfaat mudik gratis Dompet Dhuafa, sangat bahagia dirinya terpilih dan menjadi bagian mudik gratis Dompet Dhuafa tahun ini.
"Sudah lima tahun kami belum bisa mudik. Alhamdulillah hari ini, saya bisa mudik bersama 4 anak saya dan suami, " ujarnya.
Tursinah berharap program Mudik Gratis ini bisa digulirkan lagi tahun depan dengan lebih banyak lagi penerima manfaat yang terserap. (esy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Mesyia Muhammad