Real Betis Salip Villarreal untuk Masuk Zona Liga Europa

Selasa, 11 Mei 2021 – 12:59 WIB
Foto arsip 24 April 2021 - Penyerang Real Betis Borja Iglesias saat pertandingan melawan Real Madrid CF di Stadion Alfredo di Stefan, Valdebebas, pinggiran kota Madrid. Iglesias mencetak dua gol saat menang melawan Granada pada 10 Mei 2021. (AFP/GABRIEL BOUYS)

jpnn.com, SPANYOL - Real Betis menyalip Villarreal untuk masuk zona Liga Europa.

Real Betis menang 2-1 atas Granada dalam pertandingan La Liga di kandang Betis di Stadion Benito Villamarin, Selasa (11/5) WIB.

BACA JUGA: Ancaman Bagi Juventus ini Sangat Serius

Tim asuhan Manuel Pelligrini membuat langkah besar, berkat dua gol yang keduanya diciptakan oleh Borja Iglesias.

Iglesias membawa Betis unggul 1-0 sebelum jeda pada menit ke-39, setelah meneruskan assist yang diberikan Aitor Ruibal.

BACA JUGA: Opsi Baru, Final Liga Champions Dipindah dari Istanbul ke Kota ini

Tim tamu menyamakan kedudukan pada ke-66.

Darwin Machis memanfaatkan blunder barisan pertahanan Betis.

BACA JUGA: Ditaksir Klub Asal Korsel, Malah Pilih Kembali ke Persita Tangerang

Tendangannya tak bisa dihentikan Claudio Bravo untuk masuk gawang Betis.

Tiga menit sebelum waktu normal selesai, Iglesias kembali menyarangkan gol untuk mengakhiri laga ini dengan kemenangan Betis.

Gol tercipta berkat kerja sama manis dengan rekannya Aitor Ruibal Garcia.

Kemenangan ini membuat Betis unggul dua poin dari Villarreal yang menduduki urutan ketujuh, dengan sama-sama menyisakan tiga pertandingan lagi.

Sebaliknya, kekalahan dari Real Betis membuat Granada gagal menyalip Celta Vigo dan Athletic Bilbao.

Kekalahan sekaligus memupus impian masuk lagi Liga Europa setelah musim ini dihentikan Manchester United dalam perempatfinal.(Antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler