Real Gusur Atletico, Barca Kukuh di Puncak

Senin, 09 Mei 2016 – 00:07 WIB
Cristiano Ronaldo menyumbang dua gol untuk Real Madrid dalam laga kandang melawan Valencia, Minggu (8/5) malam WIB. Foto: AFP

jpnn.com - BARCELONA - Ketatnya persaingan berburu gelar juara La Liga memakan korban. Di pekan ke-37, alias menyisakan satu laga sisa, Atletico Madrid turun peringkat ke posisi ketiga.

Ini menyusul hasil mengejutkan yang diterima pasukan racikan Diego Simeone itu dari hasil lawatannya ke markas Levante, Minggu (8/5) malam WIB. Atletico kalah 1-2 dari Levante, tim yang notabene-nya sudah dipastikan degradasi musim depan.

BACA JUGA: Camargo Puji Permainan Semen Padang tapi...

Atletico sempat memimpin lewat Fernando Torres pada menit ke-2, namun dibalas oleh pemain tuan rumah Victor Casadesus di menit 31. Tuan rumah mendapatkan gol kemenangan dari Giuseppe Rossi di menit 90. Poin Atletico pun tak bertambah, tetap 85.

Posisi Atletico digeser Real Marid yang menang atas Valencia 3-2. Madrid yang menjamu Valencia di Santiago Bernabeu, unggul 2-0 di babak pertama melalui gol Cristiano Ronaldo pada menit 26, dan Karim Benzema di menit ke-42.

BACA JUGA: Camargo Puji Kinerja Pemain Muda

Valencia memperkecil kedudukan menjadi 1-2 lewat Rodrigo, pada menit 55. Ronaldo mencetak gol keduanya sekaligus ketiga buat Madrid di laga ini pada menit 59. Andre Gomes menjadi pencetak gol terakhir di laga ini, untuk Valencia, pada menit 81. Kemenangan ini membuat poin Real menjadi 87, menggusur Atletico. 

Sementara Barcelona kukuh di puncak usai menang besar di Derby Catalan. Menjamu Espanyol di Camp Nou, Barca pesta lima gol tanpa balas. Gol-gol Barca dicetak Lionel Messi (8), Luis Suarez (52 dan 61), Rafinha (74) dan Neymar (83).

BACA JUGA: HALF TIME Pekan ke-37 La Liga: Barca 88, Real 87, Atletico 86

Dengan hasil ini, Barca mengemas tiga angka dan sudah mendulang 88 poin dari 37 laga. Jadi, dengan menyisakan satu pekan lagi, peluang juara La Liga hanya dimiliki Barcelona dan Real Madrid.  

Atletico (85), meski masih memiliki peluang menyamai poin Barca (88), namun urusan head to head, Atletico kalah dibanding Barcelona. Sementara Real Madrid (87 pojn) jika ingin juara, harus menang di laga terakhir, sambil menunggu Barca kalah atau imbang di pekan terakhir. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lewat Satu Penalti, Macan Kemayoran Terkam Kabau Sirah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler