Realme Bakal Membawa Kembali Seri GT ke Pasar Ponsel Indonesia

Jumat, 01 Maret 2024 – 06:04 WIB
Ilustrasi Realme GT 2 Pro. Foto: GSM Arena

jpnn.com, JAKARTA - Realme Indonesia menyebut bahwa akan kembali membawa salah satu seri flagship mereka, GT, ke tanah air.

Langkah itu disampaikan langsung oleh Direktur Pemasaran realme Indonesia Ellen Zhou.

BACA JUGA: Realme 12 Pro+ 5G Hadir dengan Kamera Periskop, Cek Harganya di Sini

"Saya percaya banyak pengguna yang menyukai GT series sebagai ponsel flagship dengan performa terbaik dari kami. Maka dari itu kami sangat senang mengumumkan bahwa kami akan kembali membawa GT series ke Indonesia sesegera mungkin," kata Ellen dalam acara peluncuran realme 12 series di Jakarta, Kamis.

Terakhir kali realme memboyong seri GT ke Indonesia ialah pada 2022, tepatnya pada Juni 2022 melalui GT Neo 3.

BACA JUGA: Realme 12+ 5G Bakal Meluncur Secara Global di Indonesia, Catat Tanggalnya

Sebelum itu, realme juga memboyong ponsel paling gahar dari seri GT yaitu GT 2 Pro pada Maret 2022.

Di pasar global seri GT dari realme sudah mencapai GT 5, GT 5 Pro, dan GT Neo 5. Namun, seluruh ponsel itu tidak masuk ke pasar lokal pada 2023.

BACA JUGA: Realme C67 Hadir dengan Kamera 108MP, Sebegini Harganya, Jangan Kaget

Pernyataan Ellen tersebut disambut meriah oleh para pengulas teknologi dan media yang hadir dalam acara tersebut, mengingat seri GT sempat hilang peredarannya di Indonesia.

Meski belum ada detail pasti dari kembalinya seri GT, tetapi hal itu memberikan angin segar bagi masyarakat yang mencari variasi ponsel kelas atas.

Selain akan mengembalikan seri GT, Ellen mengatakan di Indonesia ada seri baru yaitu Note yang mengisi segmen entry-level.

Posisi Note berada di bawah seri C yang selama ini dikenal sebagai seri dengan harga yang ramah di kantong dari realme.

Seri Number seperti realme 12 5G tetap menjadi salah satu andalan yang diunggulkan oleh realme, dalam hal penjualan di pasar Indonesia. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Realme 11 Pro Series 5G Meluncur dengan Kamera dan Memori Besar, Sebegini Harganya


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler