Realme GT 3 Akan Meluncur di Indonesia, Bawa Teknologi Canggih

Jumat, 10 Februari 2023 – 00:40 WIB
Realme tengah mempersiapkan GT 3 untuk segera diluncurkan di pasar Global, termasuk di Indonesia. Foto: dok Realme

jpnn.com, JAKARTA - Realme tengah mempersiapkan GT 3 untuk segera diluncurkan di pasar Global, termasuk di Indonesia.

Ponsel yang memiliki desain menawan itu dilengkapi teknologi pengisian daya tercepat 240W.

BACA JUGA: Realme Siapkan HP Terbaru Bertema Coca-Cola, Ini Bocoran Spesifikasinya

Khusus di pasar China, ponsel yang dinamai realme GT Neo5 itu meluncur di negara itu pada Kamis (9/2).

Menurut realme, ponsel tersebut menjadi smartphone flagship yang diproduksi secara massal pertama di dunia dengan teknologi pengisian daya 240W.

BACA JUGA: Realme 10 Pro 5G Series Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Selain pengisian daya, realme GT 3 juga menghadirkan terobosan lain. Salah satunya ialah desainya mengadopsi sistem pencahayaan RGB transparan yang membawa tren dalam hal tampilan dan teknologi.

"Kami akan menghadirkan teknologi pengisian cepat 240W dan desain RGB transparan di pasar global melalui smartphone dengan nama realme GT 3, yang juga akan hadir di Indonesia," kata Vice President realme Madhav Sheth melalui keterangan persnya, Kamis.

BACA JUGA: Siap-Siap, Realme Akan Meluncurkan HP Terbaru Pekan Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya

Madhav menambahkan, teknologi yang dihadirkan memungkinkan pengisian daya selama 30 detik pada ponsel untuk panggilan telepon terus-menerus selama dua jam.

Dia mengatakan pihaknya mengimplementasikan tiga teknologi pengisian cepat, yaitu arsitektur pengisian daya 240W, kabel pengisian daya 12A pertama di industri, dan pengisi daya mini dual GaN 240W pertama di dunia.

Ponsel realme GT 3 diklaim akan menjadi yang pertama dengan pengisian daya 200W ke atas yang disertifikasi oleh TÜV Rheinland.

Ketahanan daya tersebut dikombinasikan dengan baterai elektroda ultra tipis 4600mAh 10C.

Sementara terkait tampilan, realme menghadirkan desain RGB transparan ikonik di sektor gamin ke arena ponsel pintar melalui realme GT 3. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Realme 10 Hadir dengan Memori yang Lebih Besar, Harganya Mulai Rp 3 Jutaan


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler