Realme V13 5G Resmi Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasinya

Kamis, 01 April 2021 – 18:11 WIB
Realme V13 5G. Foto: GSM Arena

jpnn.com - Realme merilis smartphone 5G dengan harga terjangkau yaitu V13 di China setelah sebelumnya meluncurkan ponsel flagship GT Neo

Realme V13 5G menawarkan layar IPS LCD berukuran 6.5 inci Full HD Plus dan memiliki kemampuan refresh rate 90 Hz.

BACA JUGA: Realme Siap Meluncurkan HP dengan Kamera 108MP

Dikutip dari GSM Arena, Kamis (1/4), ponsel itu memiliki layar punch hole di sudut kiri atas sebagai wadah kamera 8 MP.

Di bodi belakang terdapat tiga kamera yang disusun dalam modul persegi panjang. Adapun ketiga kamera itu terdiri dari lensa utama 48 MP, macro 2MP dan depth 2MP.

BACA JUGA: Realme C21 Resmi Dirilis di Indonesia, Sebegini Harganya

Realme V13 5G dilengkapi prosesor MediaTek Dimensty 700 5G yang dipadu oleh RAM 8GB dan memori internal 128GB.

Selain itu, ponsel itu juga tersedia slot microSD yang dapat menampung hingga 512 GB.

BACA JUGA: Realme C25 Hadir dengan Kamera 48MP, Sebegini Harganya

Dalam menujang performa, terdapat baterai berkapasitas 5.000 mAh yang dilengkapi teknologi fast charging 18W.

Semua spesifikasi itu dijalankan oleh sistem operasi Realme UI 2.0 berbasis Android 11.

Fitur lain yang disematkan pada ponsel itu meliputi Dua kartu SIM (nano), jaringan 5G, WiFi, Bluetooth 5.0, GPS, jack audio 3.5 mm, port USB Type-C, dan dark mode.

Di China, Realme V13 5G dibanderol harga 1.599 Yuan atau sekitar Rp 3.5 juta untuk penyimpanan 128 GB dan 1.799 Yuan atau sekitar Rp 4,1 juta untuk varian 256 GB. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler