Rebutan Endorse Bikin Akun Lambe Turah Dibongkar

Senin, 01 Mei 2017 – 20:22 WIB
Anissa Azahra disebut menjadi salah satu pemilik akun gosip Lamber Turah. Foto Instagram Thenewbikingregetan

jpnn.com - SIAPA  yang tak tahu dengan akun Lambe Turah. Akun gosip yang menghebohkan dunia maya dengan isu-isu terpanas artis hingga pejabat.

Banyak yang penasaran admin akun itu.

BACA JUGA: Admin Akun Lambe Turah Dikuak Karena Konflik Internal?

Kini akun @thenewbikingregetan mengungkap bahwa admin Lambe Turah ternyata dara cantik bernama Anissa Azahra Assegaf.

Nama Nissa kembali mencuat setelah akun @thenewbikingregetan mengunggah video wanita tersebut sedang mengucapkan selamat ulang tahun pada seseorang bernama 'mommy'.

BACA JUGA: Admin Akun Lambe Turah Ada 5, Inikah Salah Satunya?

Pada keterangan foto, akun tersebut pun membeberkan apa yang sebenarnya terjadi di balik gosip-gosip yang diluncurkan @lambe_turah.

Maaf ya cuma mau membuka sedikit fakta yang sudah lama tertunda shayyy. Bayangin deh ya... gimana rasanya menjadi admin salah satu akun gosip terbesar di Indonesia yg sudah ada follower JUTAAN? (Pastinya bangga dong ya?). Tapi kalau jadi ADMIN dengan cara yang tidak wajar apa kamu masih bangga non? Pencetus terbuatnya akun gosip terbesar sejatinya bukan orang yang ada di video ini, tapi dia telah tega menguasai akun tersebut dan menutup jalan komunikasi ke seseorang yang pernah berjasa mengangkat dia jadi ADMIN (orang yang kamu panggil mommy),” tulis @thenewbikingregetan.

Akun @thenewbikingregetan dan @lambe_turah ini ternyata terlibat perang tanding.

Di posting-an mereka saling menyerang dan klarifikasi. Pangkal musababnya karena ada seseorang bernama mommy yang sudah tidak lagi menjadi admin.

Dari cerita perang kedua akun itu mommy tersebut sebagai pemilik akun lama menjual Lambe Turah.

Tapi sepertinya ada persoalan yang terjadi hingga mommy bercerita kepada akun @thenewbikingregetan.

Ya, @thenewbikingregetan ingin menyampaikan bahwa dahulu, saat @lambe_turah masih dipegang oleh 'mommy', akun tersebut hanya sebatas gosip tanpa menerima iklan-iklan berbayar dari manapun.

Tapi, semenjak dipegang Nissa, akun tersebut penuh dengan iklan yang merupakan endorsement sejumlah brand  dan online shop.

Yang artinya, si pemilik akun menerima sejumlah uang untuk itu.

Mommy sudah sering menyarankan secara baik-baik agar kamu tidak posting tentang penggalangan dana si (...), tapi kamu ngambek saat diberitahukan hal tersebut, dan suatu hari kamu beralasan mendapat bayaran dari seseorang TEMAN (yang konon kamu nyatakan sebagai seseorang yang ingin mencoba menjadi admin). Uang tersebut kamu bagi Mommy 25juta dan akun berawalan B 10juta( sisanya ya masuk admin kamu shayy). Jadi teman yang mau jadi admin itu siapa ya Nis? #eh keceplosan panggil nama. Enak toh sekarang bisa menjadi admin hasil #shortcut dan nyolong akun mommy?,” bebernya.(mg7/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler