jpnn.com, JAKARTA - Suasana Hijrahfest Medan 2019, Minggu (7/4) siang mendadak riuh seketika. Ini setelah kedatangan pasangan artis Syarini dan Reino Barack secara mengejutkan di tengah bincang para artis Hijrahfest, Arie Untung di atas panggung.
Syahrini ke panggung dengan mengenakan baju gamis dan kerudung. Pengunjung yang memenuhi aula pun langsung bersuara. Apalagi, saat Reino Barack juga didapuk naik ke atas panggung duduk di samping sang istri.
BACA JUGA: Syahrini Mulai Batasi Job Sejak Nikah dengan Reino Barack?
Keduanya pun diberondong pertanyaan oleh Ustadz Abu Fida dan Arie Untung yang memandu acara.
Reino diberikan pertanyaan tentang alasannya memilih Syahrini sebagai istri.
BACA JUGA: Tajir Melintir, Ternyata Ini Sumber Kekayaan Syahrini
Pria keturunan Jepang itu sigap langsung menjawab.
“Sangat simpel, doa,” ujarnya.
BACA JUGA: Digosipkan Hamil Sebelum Nikah, Syahrini Bilang Gini
BACA JUGA: Bayang-bayang Luna Maya bisa jadi Problem Kebersamaan Reino dengan Syahrini?
Jawaban yang membuat hadirin di lokasi terkesima dan mengikuti dengan seriusan penuturan mantan Luna Maya itu.
Dia mengakui sejak pertengahan Agustus 2018 sudah berusaha mendekatkan diri kepada Allah yang ditandai dengan menata waktu salat lima waktunya.
Setiap setelah salat, acap kali berdoa untuk almarhum kakeknya hingga harapan menjadi anak yang berbakti kepada orang tua dan masyarakat luas. Tentu saja doa tentang jodoh.
Reino tampak mengalir saja menceritakan pengalamannya menemukan Syahrini. Dalam doanya wkatu itu, dia berharap di dekatkan dengan seseorang yang memang ditakdirkan menjadi jodohnya.
“Setelah datang ke konser (Syahrini), lalu ngobrol, saya punya feeling, sepertinya ini orangnya (jodohnya). Saya enggak suka basa basi a a, b b,” ungkapnya.
Setelah itu, dia kembali rutin berdoa kepada Allah, jika Syahrini jodohnya mohon didekatkan dan jika bukan sebaiknya dijauhkan secepat mungkin.
“Anehnya makin lama makin dekat,” lanjutnya.
Tak berselang lama, Reino akhirnya datang ke rumah Syahrini untuk memperkenalkan diri ke keluarga pelantun lagu Sesuatu itu tentang dirinya, yang keturunan Jepang dan lama tinggal di luar negeri hampir 10 tahun.
Dari situ hubungan keduanya makin serius hingga akhirnya memutuskan menikah pada 27 Februari 2019 di Jepang.(nin/pojoksumut)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Syahrini Ungkap Kebiasaan Reino Barack di Pagi Hari: Dua-duanya Enak
Redaktur & Reporter : Yessy