Rekomendasi Hunian Bernuansa Resort di Sumatera Barat

Rabu, 16 November 2022 – 10:51 WIB
Rekomendasi Hunian Bernuansa Resort di Sumatera Barat. Foto: dok. Villa Mandam

jpnn.com, SUMATERA BARAT - Bagi yang sedang mencari destinasi wisata untuk berlibur di akhir tahun nanti bisa memasukan agenda ke Sumatera Barat.

Sumatera Barat menjadi salah satu daerah terindah di Indonesia. Banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi di sana.

BACA JUGA: Vila Strategis dengan Fasilitas dan Pelayanan Terbaik Jadi Favorit Wisatawan

Selain itu, Sumatera Barat juga sudah memiliki Bandara Internasional Minangkabau (BIM).

Jika ingin berlibur ke sana, menginap dekat bandara bisa jadi pilihan terbaik. Di sana ada Villa Mandam yang bernuansa resort.

BACA JUGA: Vila dengan 5 Kamar Modern Ini Bakal Manjakan Staycation di Canggu

Marketing Supervisor Villa Mandam, Andi York mengatakan hunian tersebut tak hanya disewakan, tetapi bisa menjadi hunian pribadi.

Menurut Andi, hunian bernuansa resort ini memiliki fasilitas hotel dan apartemen pertama di Sumatera Barat.

BACA JUGA: Vila Mewah di Ubud Ini Cocok Banget Buat Honeymoon

"Hunian ini dilengkapi pos keamanan 24 jam, gerbang cluster, jalan utama dua jalur, kolam renang, lahan parkir 50 mobil atau blok dan juga took, serta minimarket," ujar Andi York dalam keterangannya, Selasa (15/11).

Villa Mandam dikembangkan oleh PT Richie Karya pratama  yang merupakan perumahan atau vila superblok pertama di Sumbar dengan DP unit hanya Rp 200 jutaan.

"Dengan cicilan unit dimulai enam bulan setelah DP," tutur Andi.

Vila ini memiliki dua tipe, yakni Luna, vila mewah 1 lantai dan Pollux yang memiliki dua lantai.

"Konsumen bisa menentukan nomor blok dan booking fee hanya Rp 2 juta. Cukup dengan fotokopi KTP, lalu pilih cara bayar, isi nama sertifikat dan ikatan jual beli notaris," ungkapnya. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
vila   Villa Mandam   resort   Hunian  

Terpopuler