Rekrut Mesbah, Tarik Strasser

Minggu, 22 Januari 2012 – 16:55 WIB

MILAN - Opsi AC Milan di benteng pertahanan bertambah dengan bergabungnya Djamel Mesbah. Pemain asal Aljazair itu dibeli Rossoneri- julukan Milan dari Lecce senilai 500 ribu euro (sekitar Rp 5,7 miliar).

Milan memutuskan membeli Mesbah, lantaran bek kiri Taye Taiwo yang direkrut pada awal musim kurang memuaskan. Bek asal Nigeria itu kesulitan beradaptasi dengan permainan Milan. Padahal, dia didatangkan untuk menutup lubang di bek kiri yang dihuni Luca Antonini.

Nah, Mesbah yang memiliki kemampuan bermain di banyak posisi, salah satunya wing bek kiri, dianggap sebagai sosok yang tepat. Makanya, Milan pun tidak ragu mengontraknya 4,5 tahun.

"Di Lecce, saya biasa bermain di posisi bek, tetapi saya juga enjoy bila dimainkan lebih ke depan. Saya berharap bisa cepat beradaptasi dan bisa dipakai di posisi mana pun yang pelatih butuhkan," papar Mesbah seperti dikutip Goal.

Selain membeli Mesbah, Milan juga menarik pulang gelandang muda Rodney Strasser yang dipinjamkan ke Lecce. Sebagai kompensasi, Milan harus melepas setengah kepemilikan striker muda David Speziale.

Dengan begitu, sudah tiga pemain yang direkrut Milan pada bursa transfer tengah musim ini. Sebelumnya, mereka telah memulangkan Alexander Merkel dari Genoa. Itu dilakukan untuk melapisi kekurangan pemain di lini tengah.

Di sisi lain, Taiwo juga mulai ditawarkan kepada beberapa klub. Milan bersedia melepasnya dengan status pinjaman. Sementara ini, Genoa yang telah menyatakan ketertarikan. Dari luar Italia, ada klub Premier League Queens Park Rangers (QPR) yang sudah mengajukan tawaran. (ham/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayam Kinantan Percaya Diri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler