Relawan Puan Ikut Melestarikan Kebudayaan lewat Lomba Egrang

Minggu, 19 Februari 2023 – 21:59 WIB
Relawan Puan Kabupaten Jember menggelar lomba estafet egrang sebagai langkah melestarikan salah satu kebudayaan Indonesia di KabupatenJember, Jawa Timur.

jpnn.com, JEMBER - Relawan Puan Kabupaten Jember menggelar lomba estafet egrang sebagai langkah melestarikan salah satu kebudayaan.

Koordinator Relawan Puan Jember Nurmala berharap lomba egrang mampu memperkukuh rasa persaudaraan dan kohesi sesama sukarelawan.

BACA JUGA: Dukungan untuk Puan Capres 2024 Datang dari Masyarakat Cilegon

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, Relawan Puan semakin solid, semakin kompak, dan tentunya bisa melestarikan budaya Indonesia khususnya permainan egrang”, ujar Nurmala dalam keterangan yang dikutip di Jakarta, Minggu (19/2).

Nurmala mengatakan ratusan warga memeriahkan lomba egrang yang di adakan Relawan Puan di Desa Sidorejo, Kec. Umbulsari, Kab. Jember, Jatim. 

BACA JUGA: Batal Mendukung Ganjar, Joman Kini Melirik Mbak Puan, Hmmm

Seusai perlombaan, para warga bersama sukarelawan menyuarakan dukungannya lewat yel-yel Relawan Puan.

Sugito salah-satu warga Desa Sidorejo mengatakan lomba yang digelar Relawan Puan adalah bentuk kepedulian terhadap budaya yang kini semakin lama memudar dan dilupakan.

"Kegiatan ini sangat positif, Relawan Puan telah mengingatkan kita untuk terus melestarikan budaya Indonesia agar tidak pudar, salah satunya engrang ini. Dan jangan lupa mari kita dukung Ibu Puan menjadi presiden di 2024," kata lelaki yang akrab disapa Ito itu.

Di hari yang sama, Relawan Puan juga membagikan paket sembako di Desa Sidorejo, Kec. Umbulsari, Kab. Jember, Jawa Timur. Ratusan sembako yang dibagikan Relawan Puan ditujukan untuk warga yang janda, sesepuh janda, dan para warga lain yang membutuhkan.

Acara yang diikuti oleh ratusan warga itu diakhiri dengan seruan dukungan dari warga yang sepakat untuk mendukung Puan Maharani di 2024 mendatang. 

Salah-satu warga Desa Sidorejo, Diana mengucapkan syukur atas bantuan yang diterima olehnya.

"Terima kasih Relawan Puan atas bantuannya. Semoga acara ini dapat menjadi keberkahan untuk kita semua. Harapan saya para terus diberi kesehatan dan Ibu Puan dapat maju menjadi presiden pada Pilpres 2024," kata Diana.(mcr10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler