Resmi Ambil Alih Persiba, Rahmad Siapkan Dana Rp 15 Miliar

Kamis, 29 November 2018 – 14:01 WIB
Rahmad Mas’ud (kiri) siap membawa Persiba kembali ke Liga 1. FOTO: ANGGI PRADITHA/KALTIM POST

jpnn.com, BALIKPAPAN - Wakil Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud resmi mengambil alih klub Persiba mulai musim depan. 

Serah terima pengelolaan Persiba dari Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi ke Rahmad MAs’ud selaku investor Persiba digelar di Kantor Wali Kota, Jalan Sudirman, Rabu (28/11).

BACA JUGA: Jadwal Lengkap Perebutan Posisi ke-3 dan Final Liga 2 2018

Masa depan tim berjuluk Beruang Madu, itu pun kini berada ditangan pria yang juga pengusaha di bidang perkapalan tersebut. Tidak muluk-muluk, target utama Rahmad adalah mengembalikan Persiba Balikpapan ke Liga 1.

“Ini jadi harapan kita semua, kita ingin melihat Persiba kembali ke Liga 1,” kata laki-laki 39 tahun tersebut.

BACA JUGA: Kalteng Putra Vs PSS Sleman: Wujudkan Mimpi ke Liga 1

Dalam prosesnya, dia menyebut Persiba akan dikelola oleh grup perusahaan keluarganya. Sebelum terjun ke dunia politik, Rahmad memang dikenal memiliki bisnis perkapalan yang terbilang besar.

Dari penelusuran Kaltim Post, dalam penawaran sebagai manajemen baru, pihak Rahmad Mas’ud menyiapkan lima grand strategy. Mulai dari penyiapan dana untuk kompetisi, manajemen baru, sampai rekrutmen pemain dan pelatih baru.

BACA JUGA: Libas 3 Tim Papan Atas, Persebaya Pede Hadapi Bhayangkara FC

Untuk penyiapan dana, investasi awal yang diperlukan untuk mengarungi musim depan adalah Rp 15 miliar. Selain itu, Persiba juga akan membangun multi bisnis, memanfaatkan bisnis merchandise, dan event off air lainnya.

Sedangkan untuk rekrutmen pelatih, sejumlah nama masuk incaran. Salah satunya mantan pemain Persiba sekaligus pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Bima Sakti.

Selain Bima Sakti, nama mantan pelatih Persebaya dan Persipura Angel Alfredo Vera, yang kini menukangi Sriwijaya FC juga masuk radar. Nama terakhir adalah Ricky Nelson yang musim lalu menukangi Persika Karawang dan Persik Kendal di Liga 2.

Sementara untuk susunan pemain, Rahmad mengaku bakal menyesuaikan dengan kebutuhan pelatih. Namun, sejumlah pemain disyaratkan bakal tetap bertahan di Kota Beriman. Ia pun memastikan pihaknya akan tancap gas untuk mengejar persiapan ini. “Desember semua sudah siap, pemain dan pelatih. Tentu akan ada proses seleksi dan sebagainya,” ujar dia.

Soal pemain baru, setidaknya ada delapan nama yang masuk dalam daftar untuk didaratkan di Stadion Batakan. Di antaranya adalah Frets Butuan (PSMS Medan), TA Mushafri dan Fahmi Al Ayubi.

Rahmad mengaku terdorong mengambil alih Persiba karena klub yang telah dilepas oleh Syahril HM Taher tersebut tak kunjung mendapatkan investor baru. Pemkot Balikpapan sebelumnya membuka penawaran sejak 9 November 2018 hingga 9 Desember 2018 bagi siapa saja untuk dapat mengelola tim kebanggaan Kota Minyak tersebut.

Namun dalam perjalanannya, publik ingin agar Persiba segera mendapat manajemen baru karena persiapan kompetisi yang cukup singkat. Apalagi pada 20 Desember mendatang, Rossi Noprihanis dkk akan bentrok dengan Mitra Kukar di ajang Piala Indonesia.

“Kalau sampai menunggu lama lagi, khawatirnya persiapan kurang maksimal. Jadi saya memutuskan mengambil alih Persiba karena ingin menyelamatkan tim milik warga Balikpapan," katanya.

Sejak pertengahan tahun lalu, nama Rahmad Mas’ud memang digadang untuk mengambil alih Persiba. Namun dalam beberapa kali kesempatan ia malu-malu ketika ditanya soal keinginannya mengelola Persiba. Bahkan, ia justru melempar kesempatan bagi pihak lain untuk mengelola klub Beruang Madu.

“Kita lempar ke masyarakat dulu. Jika tidak ada, baru kita akan pikirkan bersama langkah selanjutnya untuk dieksekusi,” tutur Rahmad pada awal November lalu.

Dalam pengambil alihan Persiba ini, ia akan mememuhi kewajiban kepada manajemen lama. Termasuk melunasi utang penyertaan modal senilai Rp 5 miliar. “Kami tidak bisa mengabaikan jasa manajemen lama yang sudah luar biasa memperjuangkan Persiba selama 14 tahun," pungkasnya. (*/hul/tom2/k18)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Lengkap Semifinal Liga 2 2018


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler