Resmi Jadi WNI, Nathan Tjoe-A-On Bisa Tampil saat Timnas Indonesia vs Vietnam?

Selasa, 12 Maret 2024 – 16:40 WIB
Nathan Tjoe-A-On resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Foto: PSSI.

jpnn.com - Nathan Tjoe-A-On resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) seusai melakukan pengambilan sumpah dan janji pewarganegaraan di Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Khusus TPI Soekarno Hatta, Senin (11/3/2024).

Pemain SC Hereenven itu berpeluang tampil saat Timnas Indonesia menghadapi Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

BACA JUGA: PSSI Kebut Proses Naturalisasi Ragnar Oratmangoen & Nathan Tjoe-A-On, Ini Alasannya

"Nathan sudah diproses untuk mendapatkan paspor dan KTP sebagai WNI. Satu langkah lagi, yaitu mengurus perpindahan federasi untuk Nathan bisa membela Timnas Indonesia."

"Terima kasih atas dukungan semua lembaga yang membantu proses berjalan dengan baik," ucap Erick Thohir dalam keterangannya.

BACA JUGA: Exco PSSI Jelaskan Update Naturalisasi Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes, Ternyata

Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai menteri BUMN itu berharap Nathan sudah bisa mengenakan jersei Garuda di dada saat bersua Vietnam.

"Insya Allah Nathan bisa memperkuat Timnas Indonesia melawan Vietnam pada 21 Maret mendatang. Bersama-sama bawa Garuda Mendunia," sambung Erick.

Nathan merupakan pesepak bola kelahiran Rotterdam, Belanda, 22 Desember 2001.

Pemain pinjaman dari Swansea City itu memiliki darah Indonesia dari sang kakek (ayah dari ibu) yang berasal dari Semarang, Jawa Tengah.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler