Resmi! Jasper Cillessen ke Valencia, Neto ke Barcelona

Kamis, 27 Juni 2019 – 17:04 WIB
Jasper Cillessen (kanan) resmi menjadi milik Valencia. Foto: valenciacf

jpnn.com, BARCELONA - Barcelona dan Valencia menyelesaikan dua transfer pemain yang sama-sama penjaga gawang. Barcelona melepas Jasper Cillessen ke Valencia, tak lama kemudian mendapatkan Norberto Murara Neto dari klub yang sama.

"Valencia akan membayar EUR 35 juta (sekitar Rp 562 miliar) untuk kiper Belanda, yang berarti meninggalkan FC Barcelona setelah tiga musim. Dia memainkan 32 pertandingan dan memenangi lima gelar," bunyi pernyataan di halaman resmi Barcelona.

BACA JUGA: Messi, Suarez, Griezmann dan Neymar di Barcelona, Ada Lawan?

Cillessen diikat Valencia untuk empat musim. "FC Barcelona ingin menyampaikan terima kasih kepada Jasper Cillessen atas komitmen dan dedikasinya. Kami berharap yang terbaik untuk masa depannya," imbuh pernyataan tersebut.

BACA JUGA: MU Tertarik Datangkan Jasper Cillessen

BACA JUGA: Barcelona Rampungkan Transfer Griezmann Pekan Depan

Setelah melepas pemain berusia 30 tahun itu, Barca juga mengumumkan telah mendapatkan Neto, kiper berkebangsaan Brasil berusia 29 tahun.

"Biaya transaksi untuk penjaga gawang Brasil (Neto) mencapai EUR 26 juta ditambah 9 juta tambahan. FC Barcelona dan Valencia CF telah mencapai kesepakatan," bunyi pernyataan Barca.

BACA JUGA: Hahaha, Luis Suarez Anggap Kiper Chile Handball di Kotak Penalti

Neto akan menandatangani kontrak untuk empat musim, sampai akhir musim 2022/23. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Neymar Sepakati Kontrak di Barcelona


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler