Rexy Mainaky Minta Ganda Putra Terbaik Malaysia Tiru Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Rabu, 01 Juni 2022 – 14:01 WIB
Legenda hidup bulu tangkis Indonesia Rexy Mainaky berlabuh ke Malaysia menjadi salah satu tim kepelatihan. Foto: Instagram @rexy9601

jpnn.com, KUALA LUMPUR - Rexy Mainaky berharap ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Woii Yik bisa mengikuti jejak pasangan senior Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Pria yang menjabat sebagai direktur kepelatihan ganda putra Malaysia itu ingin Aaron/Soh memiliki karier yang panjang seperti The Daddies -julukan Ahsan/Hendra-.

BACA JUGA: Rafael Nadal Butuh 4 Jam 12 Menit untuk Balas Dendam di Roland Garros

Rexy melihat ganda terbaik Malaysia itu menunjukkan grafik meningkat setelah rentetan hasil buruk di awal musim.

Terakhir, Aaron/Soh mampu menyingkirkan peraih emas Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) di perempat final Thailand Open 2022.

BACA JUGA: Komentar Jordi Amat Setelah Belum Bisa Membela Timnas Indonesia

"Kemenangan atas Taiwan menjadi salah satu penampilan terbaik mereka (Aaron/Soh, red). Saya melihat banyak perkembangan, terutama Wooi Yik yang berusaha lebih keras," ucap Rexy dikutip dari The Star.

Sayang, langkah Aaron/Soh harus terhenti di semifinal Thailand Open 2022 lantaran takluk dari pasangan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Kendati demikian, Rexy optimistis kekeringan gelar yang melanda Aaron/Soh akan segera berakhir jika mereka mampu mempertahankan performa positifnya.

Dia pun meminta Aaron/Soh mencontoh Ahsan/Hendra yang permainannya kian matang dari waktu ke waktu.

"Ahsan/Hendra telah bermain lebih dari satu dekade. Makin mereka bermain bersama, mereka menjadi lebih baik," imbuh Rexy.

Ya, sejauh ini Aaron/Soh memang belum pernah sekali pun mencicipi gelar bergengsi di level BWF. Praktis, pencapaian terbaiknya adalah menjadi runner up Hylo Open 2018, All England 2019, Thailand Open 2020, dan Badminton Asia Championship 2022.

Namun, Aaron/Soh pernah mendapat medali pada turnamen multievent, masing-masing emas SEA Games 2019 dan perunggu Olimpiade Tokyo 2020.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler