Ribuan Crosser Ramaikan Kejuaraan Superkros 2018 di 12 Kota

Kamis, 22 Februari 2018 – 00:55 WIB
Kratingdaeng menunjukkan perhatiannya pada olahraga balap motor supercross dengan menggelar Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar. Foto: Ist for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kratingdaeng menunjukkan perhatiannya pada olahraga balap motor supercross dengan menggelar Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar di 15 titik di 12 kota.

Antara lain di Malang, Kediri, Tegal, Purwakarta, Cikarang, Palembang, Jogjakarta, Semarang, Tasik, Jombang, Dieng, dan Bandung.

BACA JUGA: Buktikan Performa GT Radial, Demas Agil Raih Trofi Kesepuluh

Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar akan dimulai di Kota Malang pada 25 Februari 2018.

Event bergengsi itu akan diakhiri di Kota Kediri pada 28 Oktober 2018.  

Bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI), Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar akan terdiri dari tiga seri.

Yakni endurocross yang terbagi dalam berbagai kelas perlombaan, local hobby, local open, import hobby, dan import open.

Powertrack dan supercross merupakan perlombaan yang melibatkan pembalap senior nasional dan internasional sebagai peserta.

Keputusan Kratingdaeng menggelar event itu tidak lepas dari olahraga balap motor supercross di Indonesia yang menunjukkan kemajuan pesat dalam beberapa tahun terakhir.

Ajang olahraga balap motor supercross dijadikan sebagai wadah generasi muda untuk menyalurkan minat dan talenta.

Marketing Director Kratingdaeng Davin Thomas Lai mengatakan, Kratingdaeng Supercrosser The Ultimate Dirtwar akan menjadi acara otomotif terbesar di 2018.

Acara itu ditargetkan bisa mendatangkan lebih dari dua juta penonton dan 1.000 pembalap motor nonaspal nasional maupun internasional.

"Event berkualitas secara otomatis kami akan mendapatkan atlet yang baik. Dengan kesinambungan, kami berharap dapat menghasilkan lokal hero. Kami juga akan approach untuk bisa bawa event ini ke Asia dan Eropa,” ujar Davin, Selasa (21/2). (jos/jpnn) 


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler