Ribuan Mawar Penuhi Makam Michael Jackson

Rabu, 26 Juni 2013 – 11:26 WIB
PULUHAN ribu bunga mawar memenuhi pintu masuk makam Michael Jackson di Forest Lawn untuk memeringati 4 tahun kematian "The King of Pop" pada 25 Juni 2009 lalu. Seorang fans yang menamakan  dirinya "One Rose for Michael Jackson" bahkan menyumbangkan lebih dari 10 ribu tangkai bunga mawar sebagai bentuk kecintaannya pada sang idola.

Juru bicara Forest Lawn Memorial-Parks & Mortuaries menyebut, jumlah bunga yang memenuhi mausoleum Michael Jackson dipastikan bakal terus bertambah. Seperti peringatan tahun-tahun sebelumnya, pengelola kuburan elit di California tersebut membiarkan bunga-bunga terus berdatangan, baru setelah sepekan berlalu dibersihkan.

Meski sudah  berlalu cukup lama, keluarga Michael mulai dari Jackie, Marlon, Tito, dan Jermaine Jackson memastikan tak pernah bisa melupakan sosok pelantun "Heal The World" itu.

"Empat tahun lalu hari ini, kita kehilangan salah satu musisi terbesar, penghibur sekaligus ikon dunia yang pernah hidup. Bagi kami, Michael adalah saudara yang selalu memberi semangat. Kami merindukan dan mencintainya tiap hari," katanya.
 
Sementara adik bungsu Michael, Randy Jackson seperti dikutip dari laman hiburan TMZ, Rabu (26/6), berterima kasih pada penggemar kakaknya yang dinilai tak pernah henti menyebar cinta sekaligus mengubah suasana makam Michael tetap indah dengan taburan bunga tiap tahun.

Michael Jackson meninggal akibat overdosis obat penenang yang diberikan dokter pribadinya, Conrad Murray. Pengadilan akhirnya menghukum Conrad selama 4 tahun penjara karena dinilai sebagai orang yang paling bertanggung jawab atas kematian pengarang lagu hit "We Are The World." (pra/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nino Ran Baca Al Fatihah Sebelum Nobar Liverpool

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler