Rizieq Akui Itu Ada Dalam Ceramahnya

Senin, 23 Januari 2017 – 23:37 WIB
Habib Rizieq. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan mengatakan Imam Besar Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihab mengakui berpidato soal uang baru Bank Indonesia berlogo palu arit.

Menurutnya, hal tersebut sudah bisa dijadikan alat bukti untuk menjerat Rizieq ke proses selanjutnya.

BACA JUGA: Bu Sri Mulyani Senyum-Senyum Tanggapi Rizieq


"Kontennya satu saja, dia mengakui itu dalam ceramahnya, dalam perkataannya," kata dia di sela-sela acara HUT ke-70 Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Senin (23/1).


Namun demikian, Iriawan menjelaskan nasib Habib Rizieq tergantung keputusan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya di bawah pimpinan Kombes Wahyu Hadiningrat.

BACA JUGA: Habib Rizieq Beberapa Kali Menyangkal Penyidik

"Kalau hasilnya tanya Dir Krimsus nanti. Soalnya saya kerjaan banyak. Saya tidak meneliti satu persatu substansinya yang jelas banyak pertanyaannya," kata dia.


Iriawan juga menyampaikan, status Rizieq saat ini masih sebagai saksi terlapor.

BACA JUGA: Rizieq Minta Kawal Pemeriksaan UBN dan Sidang Ahok

Meski begitu, dia menegaskan, bukan tidak mungkin setelah gelar perkara, status Rizieq bisa berubah.

"Kalau saksi sudah cukup tinggal penyidik mempelajari hasilnya. Itu tergantung penyidik karena memiliki hak otonomi. Ditahan atau tidak, lihat gelar perkara, di sana ada Dir Krimsus," tandasnya. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lihat Nih, Cara Laskar FPI Kawal Rizieq Usai Diperiksa


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler