Rosberg Tercepat di Sesi Latihan Bebas Pertama

Jumat, 07 November 2014 – 22:44 WIB

jpnn.com - RIO DE JANEIRO - Nico Rosberg menuai hasil bagus dalam sesi latihan bebas pertama balapan Formula 1 seri Brasil. Jagoan Mercedes itu menjadi pembalap tercepat dengan waktu satu menit 12,764 detik dalam latihan bebas di Sirkuit Autodromo Jose Carlos Pace, Jumat (7/11) malam WIB.

Posisi kedua ditempati sang rekan setim Lewis Hamilton yang membukukan waktu satu menit 12,985 detik. Balapan seri Brasil akan menjadi salah satu penentu gelar juara dunia musim ini.

BACA JUGA: Marquez Kembali Rajai Latihan Bebas

Saat ini, Hamilton masih kokoh di puncak klasemen setelah unggul 24 poin atas Rosberg. Namun, konfigurasi bisa berubah karena F1 menerapkan sistem double points pada seri terakhir di Abu Dhabi. (jos/jpnn)
 
Hasil latihan bebas pertama F1 Brasil:

  1. Nico Rosberg                   (Mercedes)     1m12.764s
  2. Lewis Hamilton                (Mercedes)     1m12.985s
  3. Daniil Kvyat                    (Toro Rosso)    1m13.723s
  4. Fernando Alonso               (Ferrari)        1m13.742s
  5. Felipe Massa                   (Williams)       1m13.811s
  6. Max Verstappen           (Toro Rosso)      1m13.827s
  7. Pastor Maldonado            (Lotus)          1m14.034s
  8. Kimi Raikkonen               (Ferrari)         1m14.114s
  9. Kevin Magnussen         (McLaren)        1m14.136s
  10. Daniel Ricciardo            (Red Bull)         1m14.197s

 

BACA JUGA: Pacho Kenmogne Topskor ISL 2014

BACA JUGA: Ferdinand Sinaga Pemain Terbaik ISL 2014

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gelar Juara Persib Sempurnakan Karir Djanur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler