Ruben Onsu Selektif Terima Jasa Endorsement

Sabtu, 08 Desember 2018 – 15:31 WIB
Ruben Onsu. Foto: Glandy Burnama/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Terungkapnya bisnis kosmetik palsu membuat Ruben Onsu semakin selektif menerima tawaran endorsement. Sebab beberapa nama publik figur terseret karena sempat mempromosikan barang tersebut.

Ruben bersyukur dirinya tidak pernah menerima endorsement dari produk ilegal. Dia mengaku sangat selektif menerima jasa promosi di akun media sosial Instagram miliknya.

BACA JUGA: Via Vallen: Dinikmatin Aja, Selow

"Sangat selektif, makanya saya jarang ada yang endorse," kata Ruben di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Selain berisiko, suami Sarwendah itu selektif menerima jasa endorsement karena dirinya ingin fokus pada bisnisnya. Ruben menilai lebih baik memprioritaskan promosi bisnisnya sendiri.

BACA JUGA: Ruben Onsu Ungkap Kondisi Teranyar Augie Fantinus di Rutan

"Saya punya produk dagangan juga," ujarnya.

Ruben tidak mau mengecewakan pihak yang memakai jasanya sebagai endorsement. Sebab media sosial miliknya lebih banyak memperkenalkan lini bisnisnya.

BACA JUGA: Kosmetik Ilegal Beredar, Ayu Selektif Terima Endorsement

"Maksud saya daripada mengecewakan klien karena saya di jam-jam tertentu harus ngeposting dagangan saya. Makanya saya sangat selektif," tutup Ruben. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diduga Terlibat Kasus Kosmetik Ilegal, Via Vallen: Selow Aja


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler