Rumah Gelap, Haus, Bangun Malam Teguk Racun

Senin, 05 Februari 2018 – 07:14 WIB
Warga ketika memikul Rebinus menggunakan tandu seadanya ke Puskesmas Pembantu terdekat. Foto: Narsan for Rakyat Kalbar

jpnn.com, MELAWI - Rebinus, 25, pemuda warga Desa Belaban Ella, Kecamatan Menukung, Kabupaten Melawi, Kalbar, ditemukan tak sadarkan diri di pondok tak jauh dari rumahnya setelah meneguk racun rumput yang ada di rumahnya.

Dia terpaksa dibawa ke Puskesmas Pembantu dekat PT Sari Bumi Kusuma, menggunakan tanduseadanya, Sabtu (3/2) kemarin.

BACA JUGA: Tragis, Bunuh Diri karena Dipaksa Mengakui Menghamili Mantan

Bhabinkamtibmas Polsek Menukung, Brigadir M Narsan mengatakan, diketahuinya Rebinus meneguk racun rumput, dari pengakuan istrinya.

“Sabtu pagi itu, istrinya kasak-kusuk mencari keberadaan suaminya. Dia melihat ada botol tempat nyimpan racun rumput terbuka tutupnya dan ada sesuatu diperkirakan bekas muntahan di rumahnya,” jelas Narsan, Minggu (4/2).

BACA JUGA: Penyakit Tak Kunjung Sembuh, Nekat Minum Racun Rumput

Pada saat itu, istrinya tidak tahu bahwa Rebinus sudah berangkat ke kebun. Setelah mendapat laporan itu, Narsan dan warga sekitar membantu mencari Rebinus hingga keliling kampung.

“Istrinya mengetahui bahwa suaminya tidak berada di rumah, sehingga meminta tolong saya dan warga untuk mencarinya. Kekhawatiran istri korban pun terjawabkan setelah suaminya ditemukan tak sadarkan diri di pondok kebunnya yang tak jauh dari rumahnya,” terang Narsan.

Rebinus yang sudah tak berdaya langsung dibawa ke puskesmas tercepat. Rebinus terpaksa dipikul menggunakan tandu seadanya yang dibuat warga.“Alhamdulillah, setelah dibawa ke puskesmas, jiwa korban tertolong,” terangnya.

Setelah sudah sadar, Rebinus cerita, dia mengaku haus saat bangun malam hari dan tak mengetahui bahwa cairan yang diminumnya adalah racun rumput.

“Pak, rumah saya gelap tidak ada lampu (listrik, red). Jadi saat saya terbangun malam hari dan haus, maka botol yang berisi air itu saya teguk. Saya tidak tahu kalau yang saya minum racun rumput merek Gramatox,” terang Narsan menirukan ucapan korban.

Sementara itu, Kapolsek Menukung, Ipda Bakti J mengimbau kepada seluruh masyarkat untuk benar-benar teliti menyimpan barang berbahaya, seperti racun rumput.

“Apa saja yang bisa membahayakan orang lain jauhkan dari jangkauan, apalagi jangkauan anak,” imbaunya. (Ira)


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler