RUPS-LB Insight Investments Management Terima Pengunduran Diri Dirut Ekiawan

Rabu, 22 Mei 2024 – 23:34 WIB
Logo Insight Investments Management. Foto: Insight

jpnn.com, JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) PT Insight Investments Management menerima pengunduran diri Ekiawan Heri Primaryanto dari posisi direktur utama.

“Pemegang saham secara resmi menerima pengunduran diri Ekiawan Heri Primaryanto selaku Direktur Utama,” jelas Komisaris Utama Insight Investments Anak Agung Gde Wisnu Wardhana dalam keterangan resminya di Jakarta, Selasa (22/5).

BACA JUGA: Insight IM Kembali Realisasikan Mimpi Jemaah Umrah

Terkait dengan pengunduran diri yang bersangkutan, PT Insight Investments Management memastikan bahwa aktivitas tetap beroperasi secara normal dan tidak terkendala karena peran dan fungsi direktur utama telah dialihkan kepada anggota direksi lainnya sesuai ketentuan yang berlaku.

“Otoritas Jasa Keuangan (OJK) per tanggal 18 April 2024 sebagai regulator telah menyetujui pengunduran diri beliau,” jelas Agung.

BACA JUGA: Insight dan Dapenbun Hadirkan Ambulans Gratis untuk Masyarakat Lampung Selatan

“Operasional perusahaan tidak terganggu, sehingga seluruh investor tetap dapat melakukan transaksi subscription, redemption maupun switching atas produk reksa dana sesuai dengan ketentuan dan SOP yang berlaku,” jelas Ria M Warganda, direktur Insight Investments Management.

Ria menyatakan bahwa PT Insight Investments Management akan terus bertransformasi dan menjadi lebih kuat dan adaptif dalam menghadapi perkembangan zaman.

BACA JUGA: CSR PT Insight Mengakselarasi Produktivitas Petani Kopi di Malang

Penguatan ini sudah dapat terlihat dari beberapa penghargaan yang baru saja diterima oleh PT Insight Investments Management.

Sepanjang 2024, Insight Investments telah meraih 6 penghargaan produk di ajang Anugerah Reksa Dana Terbaik 2024 yang diselenggarakan Edvisor.id dan IDX Channel, serta mendapatkan 7 penghargaan Best Mutual Fund Awards 2024 yang diadakan oleh Infovesta bekerjasama dengan Investortrust.id.

Ria juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh investor yang selama ini telah mempercayakan investasinya kepada PT Insight Investments Management.

Kepercayaan ini, telah dibarengi dengan capaian penghargaan kinerja produk yang berhasil diraih oleh Insight Investments.

Tidak berhenti di sana, PT Insight Investments Management memastikan produk-produknya akan lebih dapat dijangkau oleh masyarakat.

Terlihat dari agen-agen penjual efek reksa dana (APERD) yang akan terus bertambah.

Selain itu, untuk terus memperluas jalur pemasaran dan memberikan kemudahan bagi para investor, PT Insight Investments Management di tahun 2024 ini berencana untuk meluncurkan aplikasi Reksa Dana Online bernama InvestasiIN.

Aplikasi ini diluncurkan juga untuk mendorong pertumbuhan literasi dan inklusi finansial.

“Melalui aplikasi InvestasiIN, investor dapat berinvestasi sekaligus berkontribusi pada kegiatan sosial. Hal ini dikarenakan seluruh Reksa Dana di dalamnya memiliki program-program tanggung jawab sosial lingkungan. Semuanya tentu dengan terus menguatkan prinsip-prinsip Good Corporate Governance demi menjaga kepercayaan masyarakat di industri Jasa Keuangan,” tutupnya. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler