jpnn.com, MOSCOW - Piala Dunia 2018 merupakan kebahagiaan tersendiri buat Sabrina Izzati. Ya, Sabrina akan terlibat langsung dalam ajang olahraga paling akbar di jagat ini.
Sabrina bertugas sebagai volunteer di arena Fan Fest Moscow yang berada di wilayah Vorobyvy Gory. Menyisihkan ratusan pelamar lain. "Masuknya lewat tes," jelas dia.
BACA JUGA: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2018, Komplet!
Sabrina menjadi satu-satunya volunteer asal Indonesia yang bertugas di Moscow. Posisi Sabrina makin unik karena dia memakai jilbab. Jadi, sangat mudah mengetahui keberadaannya. Meski bangga terpilih melalui seleksi, Sabrina tetap merendah.
"Saya lupa memberikan selebaran kepada banyak teman Indonesia lainnya. Kalau tidak, mungkin banyak juga yang menjadi volunteer," ucap dia.
BACA JUGA: Julukan 32 Kontestan Piala Dunia 2018
Perempuan asal Kalimantan Timur tersebut merupakan mahasiswi kampus khusus kereta api, Moscow State University of Railway Transport. Dia sudah tiga tahun bersekolah di sana. Sudah hebat berbahasa Rusia? "Ya, lumayan," jawabnya, lantas tersenyum. (*/na)
Laporan Langsung Wartawan Jawa Pos dari Rusia
BACA JUGA: Sendok jadi Alat Musik Resmi Piala Dunia 2018
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayo Nobar Piala Dunia 2018 di Kemenpora Saja
Redaktur : Tim Redaksi