Sah, 8 Perwira Tinggi TNI AL Resmi Naik Pangkat Termasuk Mayjen TNI Marinir Budi Purnama

Kamis, 10 Desember 2020 – 06:55 WIB
Korps Marinir TNI AL. Foto: Dispen Koarmada II

jpnn.com, JAKARTA - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto secara resmi menerima 8 Perwira Tinggi TNI AL bersama 26 Pati TNI AD dan 13 Pati TNI AU di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (8/12/2020).

Kedatangan 8 Pati TNI AL itu dalam rangka menyampaikan Laporan Korps Kenaikan Pangkat kepada Panglima TNI.

BACA JUGA: Selamat, 13 Perwira Tinggi TNI AU Resmi Naik Pangkat Termasuk Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah

Pusat Penerangan TNI dalam keterangan tertulis, Selasa (8/12/2020), menyebutkan Laporan Korps Kenaikan Pangkat tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/2872/XII/2020 tanggal 4 Desember 2020.

Dari 8 Pati TNI AL yang mendapatkan kenaikan pangkat, terdapat nama Mayjen TNI Marinir Budi Purnama yang saat ini menjabat Pa Sahli Tk. III Bidang Banusia Panglima TNI.

BACA JUGA: Sah, 26 Perwira Tinggi TNI AD Termasuk Letjen Herman Asaribab Resmi Naik Pangkat

Mayjen Mar Budi Purnama sebelumnya menjabat sebagai Komandan Lantamal XI Mer Koarmada III yang saat itu masih berpangkat Brigjen TNI Marinir. Promosi kenaikan pangkat Mayjen TNI Marinir Budi tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/991/XI/2020 tanggal 18 November 2020.

Berikut ini daftar nama 8 Pati TNI AL yang mendapatkan kenaikan pangkat:

BACA JUGA: Profil Brigjen TNI Agus Subiyanto, Danpaspampres Berpengalaman Dalam Infanteri Kopassus

1. Mayjen TNI (Mar) Budi Purnama, S.Pi., M.Agr. (Pa Sahli Tk. III Bid. Banusia Panglima TNI)

2. Laksma TNI M. Setiadiono Rianto, M.Han. (Danpusdikbangspes Kodiklat TNI)

3. Laksma TNI Dr. Isworo Sutristyanto, S.H., M.A.P. (Pati Sahli Kasal Bid. Wilnas)

4. Laksma TNI Adriansyah, S.E. (Kabinda Sulawesi Utara BIN)

5. Laksma TNI Agus Priyatna, S.T., M.M. (Irops Itjen TNI)

6. Laksma TNI Ir. Yunus Subekti, M.A.P. (Pati Sahli Kasal Bid. Soskumdang)

7. Laksma TNI Didik Rochmad Widodo, S.E. (Dirdalproggar Ditjen Renhan Kemhan)

8. Laksma TNI Drs. Asep Wawan Winandi, M.H., M.Tr.Opsla. (Pa Sahli Tk. II Was Eropa dan AS Sahli Bidang Hubint Panglima TNI).(fri/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler